Jet All Nippon Airways (ANA) R2-D2 (www.geekwire.com)
Dream - Baru-baru ini, perusahaan asal Jepang ANA dan The Walt Disney Company (Japan) Ltd, meluncurkan pesawat bertema Star Wars pertama di dunia. Semenjak peluncurannya, pesawat Jet All Nippon Airways (ANA) R2-D2 itu membuat takjub publik dunia.
Alasannya, bukan hanya bagian luarnya saja yang bertemakan film Star Wars melainkan bagian interior pesawat tersebut dilengkapi beragam fasilitas unik berteknologi tinggi bak di film legendaris itu.
Selanjutnya, Jet ANA R2-D2 dikabarkan akan berkeliling dunia untuk dipamerkan. Asia Tenggara menjadi tujuan pertama pesawat ini.
Dari tanggal 12-14 November 2015, Changi Airport, Singapura akan menjadi bandara pertama di Asia yang menyambut jet ANA R2-D2.
" Jet ANA R2-D2 telah menarik perhatian luar biasa dari seluruh dunia, dan kami sangat bangga dapat bekerja sama dengan Changi Airport untuk berbagi pengalaman eksklusif dengan penggemar Star Wars," ujar Mitsuo Tomita, ANA's Vice President of Marketing and Sales Asia & Oceania seperti dikutip dari siaran pers tertulis.
Selain Singapura, jet ANA juga dijadwalkan akan hadir di Vancouver, Kanada; Seattle dan San Jose, Amerika; Paris dan Brussels, Eropa; Sydney, Australia; Beijing, Cina; dan Jakarta, Indonesia.
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah