Hijaber Texas Mencoba Jadi Celebgram

Reporter : Kusmiyati
Minggu, 8 Juni 2014 10:00
Hijaber Texas Mencoba Jadi Celebgram
Hijaber asal Texas ini memilih gaya feminin namun simple. Ternyata berhasil mencuri hati para pecinta fashion.

Dream - Hijaber asal Texas bergaya feminin namun simple ini berhasil mencuri hati para pecinta fashion. Meski sebagai muslimah dia menjadi minoritas, ternyata followers akun instagram milikinya terus bertambah hingga kini lebih dari 16.000.

Wanita cantik itu bernama Maryam Asadullah. Sejak dia menikah, dan kemudian momentum kehidupannya sebagai pengantin baru menjadi awal mula bagi dia berkutat pada dunia blogging fashion.

Dalam akun instagramnya, Maryam mengatakan media sosial menjadi ruang dan sarana kreatif untuk berbagi pemikiran. Tak terkecuali tentang fashion yang santun dengan para muslimah di seluruh penjuru dunia.

Gaya Blake Lively dan Lauren Conrad merupakan insipirasinya dalam bergaya.

Beri Komentar