Diskusi Mengajak Kaum Hawa Untuk Peduli Keselamat Diri Oleh Queenrides. (Foto: Dokumentasi Quuenrides)
Dream - Banyaknya wanita mandiri di Indonesia menandakan adanya jumlah pengendara wanita yang menyentuh angka sampai 42 persen.
Namun sayangnya, ilmu serta wawasan berkendara yang masih sangat minim bahkan 0 persen membuat angka kecelakaan pengendara wanita juga tak sedikit.
Berdasarkan data Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya pada 2015, angka kecelakaan pengendara wanita sampai 49 persen.
Lebih parahnya lagi, data di 2014 menyebutkan kalau kematian karena kecelakaan menduduki posisi ketiga setelah penyakit jantung dan TBC.
Membantu memberikan segala bentuk wawasan seputar berkendara pada wanita, komunitas Queenrides hadir sejak Januari 2016.
Queenrides yang diinisiasi Iim Fahima, seorang hijaber beranak dua mencoba menggemborkan isu 'The Power of Emak-emak' agar perempuan makin aware serta melindungi dirinya sendiri saat berkendara di jalan.
Bersama beberapa komunitas seperti Wajah Bunda Indonesia, Beautiesquad, Dream Girls, dan Azzura Model, Queenrides yang diwakili Iim, Arum, dan Yora Anastasha menyebutkan 80 persen pengendara wanita adalah tulang punggung keluarga bahkan negara.
Dalam diskusi santai yang dihadiri kurang lebih 12 wanita pada Kamis, 8 Juni 2017 kemarin di Amaroosa Hotel, Jakarta Selatan Queenrides mengajak kaum Hawa untuk lebih peduli keselamatan diri termasuk mengetahui bagaimana cara berkendara yang baik dan benar, mematuhi peraturan lalu lintas, serta mengendalikan emosi ketika menyetir.
" Jangan dibandingkan dengan pria, pada dasarnya pola pikir wanita dan pria sudah berbeda kok, laki-laki lebih pragmatis sedangkan wanita banyak peragu," ujar Arum selaku Co-Founder Queenrides yang duduk bersebelahan dengan Founder Queenrides, Iim Fahimah.
" Makanya fenomena lampu sign kanan tapi belok kiri serta lambatnya wanita menyetir ramai dibicarakan, dia nggak bisa memutuskan secara cepat apakah mau belok kanan atau kiri, seperti itu misalnya," jelas Arum.
Untuk itu mulai Kamis kemarin, Queenrides akan mengajak seluruh komunitas perempuan untuk menggalanh kekuatan untuk meningkatkan kesadaran wanita pada lalu lintas, paling tidak bisa bersikap baik dan benar di jalan.
Kamu mau keselamatanmu tetap terjaga saat berkendara? Ayo kenal lebih dekat dengan safety riding dari Queenrides.
Baca Juga: Lianda Marta: Hari Paling Berat dalam Hidupku 5 Aksi Galang Dana Paling Aneh dan Gila yang Pernah Ada Arifinda Desiana: 5 Aplikasi Medsos yang Wajib Kamu Punya 12 Gaya Potongan Rambut `Nyentrik`, Berani Tiru? Marsella: Hijaber Cantik Kapok Ngebut
Advertisement
Impian Banget, Perusahaan Ini Doyan Bagi Emas ke Karyawan Tiap Tahun

Kreativitas Anak Bangsa, Kenalan Sama Komunitas Seni Nan Tumpah dari Padang

Sejarah Pahlawan 10 November dan Temanya di 2025

Profauna Indonesia Aktif Lestarikan Hutan & Lindungi Satwa Liar Sejak 1994

StreetStage, Komunitas Dance yang Dibentuk oleh Remaja 12 Tahun


Profauna Indonesia Aktif Lestarikan Hutan & Lindungi Satwa Liar Sejak 1994


Kreativitas Anak Bangsa, Kenalan Sama Komunitas Seni Nan Tumpah dari Padang

Impian Banget, Perusahaan Ini Doyan Bagi Emas ke Karyawan Tiap Tahun

Impian Banget, Perusahaan Ini Doyan Bagi Emas ke Karyawan Tiap Tahun

Kreativitas Anak Bangsa, Kenalan Sama Komunitas Seni Nan Tumpah dari Padang
