Jika Merasakan Gejala Itu, Ada Baiknya Menemui Dokter. (Foto: Shutterstock)
Dream - GERD (gastroesophageal reflux disease) merupakan gangguan pencernaan yang disebabkan melemahnya katup atau sfingter yang terletak di kerongkongan bagian bawah.
Akibatnya, makanan atau minuman yang masuk ke lambung dapat naik lagi ke kerongkongan. Jika dibiarkan, lapisan kerongkongan akan mengalami iritasi hingga peradangan dan lama kelamaan menjadi lemah.
Normalnya, semua orang akan memproduksi cairan asam dalam lambung. Dalam kondisi tertentu, asam lambung dapat diproduksi lebih banyak dari biasanya. Misalnya setelah makan. Namun hal ini jika terjadi berulang kali akan menyebabkan GERD.
Penyakit GERD biasanya dicirikan dengan, kondiisi naiknya asam lambung dan menyebabkan sensasi perih atau panas terbakar di dada dan ulu hati.
Kedua gejala ini biasanya akan semakin memburuk saat penderita membungkuk, berbaring, maupun setelah makan.
Jika merasakan gejala itu, ada baiknya menemui dokter untuk berkonsultasi dan diberikan obat.
Selain itu, menjaga pola hidup sehat perlu dilakukan untuk mencegah terjadinya GERD. Berikut adalah beberapa jenis makanan yang perlu dihindari agar tidak terkena penyakit GERD.

Bagi penderita maag maupun GERD naiknya asam lambung dapat menyebabkan mulut terasa pahit atau asam. Hal ini pun bisa berlangsung dalam hitungan menit bahkan jam.
Rasa nyeri pada ulu hati juga dapat timbul. Untuk ini ada baiknya menjaga pola hidup sehat dengan makanan yang bergizi dan menghindari berbagai makanan yang menyebabkan naiknya asam lambung.
Berikut beberapa makanan yang perlu dihindari penderita GERD yaitu:

Sebagai penderita GERD, tentu kamu akan kesulitan menghindari makanan enak yang telah disebutkan tadi. Namun, hal ini tetap perlu diperhatikan demi menjaga kesehatan diri.
Nah, untuk lebih menjaga kondisi tubuh, ada baiknya penderita GERD mengkonsumsi makanan ini:
Sumber alodokter
Advertisement


IOC Larang Indonesia Jadi Tuan Rumah Ajang Olahraga Internasional, Kemenpora Beri Tanggapan

Ada Komunitas Mau Nangis Aja di X, Isinya Curhatan Menyedihkan Warganet

Wanita 101 Tahun Kerja 6 Hari dalam Seminggu, Ini Rahasia Panjang Umurnya



Nikita Willy Bagikan Pola Makan Issa yang Bisa Tingkatkan Berat Badan