Ilustrasi Berdoa (Foto: Pexels.com)
Dream – Bisa berangkat ke Tanah Suci untuk beribadah haji adalah impian kebanyakan umat Islam. Terlebih ibadah haji merupakan rukun islam kelima yang hukumnya wajib dilaksanakan bagi mereka yang mampu mengadakan perjalanan pulang-pergi ke Tanah Suci.
Banyak orang mengupayakan berbagai hal supaya bisa berangkat haji. Tentu saja usaha yang dilakukan harus sesuai dengan syariat Islam alias tidak menyimpang. Sebab percuma saja berangkat haji apabila uang yang digunakannya berasal dari hal-hal yang diharamkan oleh agama dan melanggar nilai-nilai kemanusiaan.
Selain berusaha secara fisik dan materi, Sahabat Dream juga harus memohon kepada Allah SWT agar dilancarkan dalam mencari rezeki sehingga bisa menabung untuk pergi haji. Doa agar segera berangkat haji menjadi penting dipanjatkan untuk mendukung niat baik tersebut.
Lantas bagaimana bacaan doa agar bisa segera berangkat ibadah haji ke Tanah Suci? Berikut Dream rangkum dari berbagai sumber tentang bacaan doa agar bisa segera berangkat ibadah haji. Yuk simak ulasannya di bawah ini!
Doa supaya segera berangkat ibadah haji dapat dikutip dari Surat Al-Baqarah ayat 128. Dalam ayat itu Allah mengabadikan doa Nabi Ibrahim dan putranya, Nabi Ismail. Doa ini cocok dipanjatkan bagi orang yang ingin menunaikan ibadah haji agar Allah mempermudah urusannya dalam mencari rezeki.
رَبَّنَا وَاجْعَلْنَا مُسْلِمَيْنِ لَكَ وَمِنْ ذُرِّيَّتِنَآ اُمَّةً مُّسْلِمَةً لَّكَۖ وَاَرِنَا مَنَاسِكَنَا وَتُبْ عَلَيْنَا ۚ اِنَّكَ اَنْتَ التَّوَّابُ الرَّحِيْمُ
Rabbana waj’alna muslimaini laka wamin dzurriyyatina ummatan muslimatan laka wa arina manasikana watub ‘alaina innaka antat-tauwwabur rahim
Artinya: “ Ya Tuhan kami, jadikanlah kami orang yang berserah diri kepada-Mu, dan anak cucu kami (juga) umat yang berserah diri kepada-Mu dan tunjukkanlah kepada kami cara-cara melakukan ibadah (haji) kami, dan terimalah tobat kami. Sungguh, Engkaulah Yang Maha Penerima tobat, Maha Penyayang."
Syeikh Ahmad Qusyairi dalam kitab Al-Wasilah Al-Hariyyah di Al-Shalawat ala Khairil Bariyyah disebutkan salah satu doa seorang Muslim bisa segera berangkat haji. Begini bacaan doa yang bisa kamu amalkan untuk mengiringi usaha materi dan fisik dalam rangka menunaikan ibadah rukun islam kelima:
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ صَلَاةً تُبَلِّغُنَا بِهَا حَجَّ بَيْتِكَ الْحَرَامِ، وَزِيَارَةَ حَبِيْبِكَ مُحَمَّدٍ عَلَيْهِ اَفْضَلُ الصَّلَاةِ وَالسَّلاَمِ، فِي صِحَّةٍ وَعَافِيَةٍ وَبُلُوْغِ الْمَرَامِ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلِّم
Allahumma shalli ala sayyidina muhammadin shalatan tuballighuna biha hajja baitikal haram, wa ziyarata habibika muhammadin halaihi afdhalus shalati wassalam fi sihhatin wa 'afiyah wa bulughil marami wa ala alihi wa sahbihi wa sallim.
Artinya: " Ya Allah, limpahkanlah rahmat atas junjungan kami Muhammad dengan berkah shalawat yang dapat menyampaikan kami dengannya untuk berkunjung ke rumah-Mu yang mulia dan mengunjungi makam nabi-Mu, atasnya shalawat dan salam yang paling utama dalam kelembutan, sehat, selamat, dan tercapai cita-citanya, serta berkahilah dan salam untuk keluarganya dan sahabat-sahabatnya."
Berangkat haji memang tidak mudah, akan tetapi Allah memiliki rencana yang indah untuk setiap hamba-Nya. Meskipun tak kunjung memiliki uang untuk mendaftar haji, namun selama Sahabat Dream terus menguatkan niat untuk bisa pergi haji maka insya Allah akan ada solusi.
Sembari menguatkan niat dan mengusahakan perihal materi, amalkan terus doa agar segera berangkat haji ini setiap saat. Doa ini dibaca agar harapan untuk bisa berhaji bisa terwujud sesegera mungkin.
رَبَّنَا تَقَبَّلْ مِنَّا إِنَّكَ أَنتَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ. رَبَّنَا وَاجْعَلْنَا مُسْلِمَيْنِ لَكَ وَمِن ذُرِّيَّتِنَا أُمَّةً مُّسْلِمَةً لَّكَ وَأَرِنَا مَنَاسِكَنَا وَتُبْ عَلَيْنَا إِنَّكَ أَنتَ التَّوَّابُ الرَّحِيمُ
Rabbana taqabbal minna innaka anta sami'ul alim rabbana waj’alna muslimaini laka wamin zurriyatina ummatam muslimatan laka wa’arina manasikana wa tub’alaina innaka anta tawwabur rahim
Artinya: " Ya Tuhan kami semoga Engkau menerima (amalan ibadah kami), sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui."
Bacaan doa ini akan mempermudah usaha seorang Muslim untuk berangkat haji. Simak doa agar segera berangkat haji berikut ini:
اللّٰهُمَّ ارْزُقْنَا زِيَارَةَ بَيْتِكَ الْمُعَظَّمِ وَرَسُوْلِكَ
الْمُكَرَّمِ فِي هٰذَا الْعَامِ وَفِي كُلِّ عَامِ بِاَحْسَنِ الْحَالِ
Allahummar zuqnaa ziyadatan baitikal mu'adzom wa rasulikal mukarom hadzal 'aam wa fii kulli 'aam bi-ahsanil haal
Artinya: “ Ya Allah, Berilah karunia-Mu untuk mengunjungi rumah-Mu yang agung dan RosuMu yang mulia, di tahun ini dan setiap tahun, dengan keadaan sebaik-baiknya."
Tak hanya dalam bahasa Arab, kita juga bisa memanjatkan doa dengan bahasa yang dipahami termasuk Bahasa Indonesia. Doa memohon kepada Sang Pencipta mengenai hal-hal yang diinginkan, seperti keinginan beribadah ke Tanah Suci. Untuk melancarkan usaha tersebut, maka kita perlu memohon kepada-Nya dengan penuh harap dan tulus.
Berikut ini adalah doa yang dapat Anda panjatkan untuk memohon agar segera diberikan kesempatan untuk berangkat haji:
" Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengasih dan Penyayang, kami memohon kepada-Mu agar Engkau memberikan kami kesempatan dan kemampuan untuk melaksanakan ibadah haji. Jadikanlah perjalanan kami menuju Baitullah sebagai keberkahan yang Engkau anugerahkan kepada kami. Kabulkanlah doa kami ini dengan rahmat-Mu yang tak terhingga.
Ya Allah, jadikanlah haji kami sebagai ibadah yang mabrur, yang Engkau terima dengan keridhaan-Mu. Berikanlah kami kesempatan untuk berziarah ke rumah-Mu yang suci, beribadah dengan khusyuk, melaksanakan setiap ritual dengan sempurna, dan mendapatkan pengampunan serta keberkahan-Mu.
Ya Allah, Engkau adalah Pemilik segala kekuasaan dan rezeki. Jika Engkau menghendaki, maka dengan kehendak-Mu kami dapat melaksanakan ibadah haji ini. Maka, Ya Allah, berikanlah kami kesempatan yang baik, jadwalkanlah waktu yang tepat, dan berikanlah kemudahan dalam segala aspek persiapan dan pelaksanaannya.
Ya Allah, bimbinglah kami dalam persiapan dan perjalanan haji kami. Berikanlah kami kesehatan, kekuatan fisik, dan keteguhan mental dalam menghadapi ujian dan tantangan selama ibadah haji. Lindungilah kami dari segala bahaya dan rintangan yang mungkin muncul.
Ya Allah, jika ada hambatan yang menghalangi kami untuk berangkat haji, berikanlah solusi dan jalan keluar. Lapangkanlah rezeki kami sehingga kami mampu memenuhi persyaratan finansial untuk melaksanakan haji. Berikanlah kami kesabaran dan keteguhan hati dalam menantikan waktu yang tepat.
Ya Allah, Engkau Maha Mendengar doa-doa hamba-Mu. Kami meletakkan harapan kami hanya kepada-Mu. Kabulkanlah doa kami ini jika itu adalah yang terbaik bagi kami. Ampunilah dosa-dosa kami, berikanlah kami rahmat-Mu, dan terimalah ibadah haji kami dengan keridhaan-Mu. Segala puji hanya bagi Allah, Tuhan semesta alam. Amin."
Dengan membaca doa-doa di atas, semoga Allah SWT memperkenankan Sahabat Dream dan memberikan kesempatan yang baik untuk berangkat ibadah haji.