Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Hal yang Bisa Ditambahkan pada Cat Food untuk Tingkatkan Kesehatannya

5 Hal yang Bisa Ditambahkan pada Cat Food untuk Tingkatkan Kesehatannya (c) Shutterstock

Kucing dikenal sebagai karnivora, yang membutuhkan daging untuk bertahan hidup. Tapi, demi kepraktisan kini banyak pemilik anabul yang memutuskan untuk menyediakan dry food untuk makanannya sehari-hari. Kenali beberapa makanan alami yang bisa ditambahkan ke dalam food bowl untuk membantu melindungi dari berbagai penyakit dan meningkatkan kesehatan kucingmu.

Kunyit

5 Hal yang Bisa Ditambahkan ke Cat Food untuk Tingkatkan Kesehatannya

Kunyit penuh dengan antioksidan yang memperlambat aktivitas radikal bebas dalam tubuh, mengurangi risiko kanker. Selain melindungi dari kerusakan sel, kunyit juga memiliki kualitas antibakteri dan antiseptik. Bisa diberikan dalam bentuk bubuk yang ditaburkan di atas makanannya, bahan alami ini dipercaya baik bagi kucing yang mengalami radang sendi.

Vitamin C

5 Hal yang Bisa Ditambahkan ke Cat Food untuk Tingkatkan Kesehatannya

Vitamin C meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan produksi kolagen, penting untuk menjaga kesehatan tulang rawan. Kini banyak dipasarkan dalam bentuk bubuk khusus hewan peliharaan, nutrisi ini juga mencegah memar, mempercepat penyembuhan luka, serta mengurangi risiko pembentukan bekas luka. Dikaitkan dalam perawatan kucing yang mengalami rheumatoid arthritis, vitamin C juga bisa digunakan untuk mengobati alergi dan epilepsi, hingga mencegah kanker.

Telur

5 Hal yang Bisa Ditambahkan ke Cat Food untuk Tingkatkan Kesehatannya

Merupakan sumber protein yang baik dan mudah dicerna, sebaiknya hanya berikan telur yang sudah matang pada kucing. Selain mencegah risiko kontaminasi bakteri, putih telur yang tidak dimasak mengandung avidin, yang dapat mengganggu penyerapan vitamin B biotin.

Kandungan asam amino pada telur matang membantu kucing mempertahankan berat badannya, membangun otot tubuh, merawat bulu, dan memperbaiki jaringan tubuh. Bisa juga merebus dan menggiling kulit telur menjadi bubuk untuk ditambahkan ke makanan anabul, sebagai asupan kalsium yang memperkuat tulang dan gigi.

Kaldu Tulang

5 Hal yang Bisa Ditambahkan ke Cat Food untuk Tingkatkan Kesehatannya

Selain meningkatkan citarasa dry food, penambahan kaldu tulang membantu meningkatkan asupan cairan dalam tubuh kucing. Hindari membeli kaldu yang tersedia di pasaran karena seringkali menambahkan garam dan bahan tambahan sintetis lainnya. Buat sendiri kaldu dari tulang ayam atau sapi, lalu tambahkan kunyit dan jahe yang meningkatkan sistem kekebalan kesehatan sendi, dan hati.

Minyak Ikan

5 Hal yang Bisa Ditambahkan ke Cat Food untuk Tingkatkan Kesehatannya

Minyak ikan penuh dengan asam lemak omega-3 dan membantu menjaga kesehatan kucing dari berbagai masalah. Mulai dari mengurangi peradangan dan nyeri sendi, anti-inflamasi yang melindungi dari kanker, hingga mengurangi gatal pada kulit. tak ketinggalan bulu anabul pun terawat indah dan tebal dengan rutin menambahkan minyak ikan ke dalam dry food-nya.

5 Hal yang Bisa Ditambahkan ke Cat Food untuk Tingkatkan Kesehatannya

Selain menambahkan bahan-bahan alami di atas, pilih cat food yang terbuat dari bahan alami dan sudah diformulasikan agar asupan nutrisi di dalamnya tetap sehat dan seimbang. Beli Muezza yang sehat dan halal sebagai cat food sehari-hari, yang tersedia dalam 4 varian rasa lezat. Dapatkan keempatnya di marketplace andalanmu seperti Shopee dan Tokopedia. (*/eth)

Beli Muezza di Shopee Beli Muezza di Tokopedia 

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Makanan yang Paling Efektif untuk Tingkatkan Imunitas Tubuh

10 Makanan yang Paling Efektif untuk Tingkatkan Imunitas Tubuh

Mempertahankan dan memperkuat imunitas tubuh merupakan hal yang penting. Yuk, cek makanan apa saja yang bisa memperkuat imunitas tubuh!

Baca Selengkapnya
5 Pilihan Makanan Sehat Bagi yang Ingin Tingkatkan Berat Badan

5 Pilihan Makanan Sehat Bagi yang Ingin Tingkatkan Berat Badan

Oleh karena itu, penting untuk memilih makanan sehat yang membentuk otot dan meningkatkan kekuatan tubuh.

Baca Selengkapnya
Ini 10 Makanan Penambah Energi yang Cocok Jadi Menu Makan Sahur

Ini 10 Makanan Penambah Energi yang Cocok Jadi Menu Makan Sahur

Memaksimalkan energi dalam tubuh membutuhkan pola makan yang holistik. Yuk, simak jenis-jenis makanan yang bisa memaksimalkan energi tubuh ini!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ini 10 Makanan yang Bisa Bantu Turunkan Kadar Stress

Ini 10 Makanan yang Bisa Bantu Turunkan Kadar Stress

Makanan merupakan salah satu hal yang juga dapat berpengaruh terhadap stress. Yuk, simak beberapa makanan yang bisa menurunkan kadar stress!

Baca Selengkapnya
Manfaat Pisang untuk Kesehatan dan Cara Terbaik Mengkonsumsinya

Manfaat Pisang untuk Kesehatan dan Cara Terbaik Mengkonsumsinya

Pisang merupakan buah serbaguna yang terkenal lezat dan kaya manfaat. Yuk, simak manfaat pisang dan tips mengkonsumsinya!

Baca Selengkapnya
Buah Tak Disarankan Dibikin Jadi Jus, Konsultan Gizi dengan 324 Ribu Follower Punya Alasan Ilmiahnya

Buah Tak Disarankan Dibikin Jadi Jus, Konsultan Gizi dengan 324 Ribu Follower Punya Alasan Ilmiahnya

Minum jus kerap jadi solusi saat diet, namun ternyata konsumsinya tidak disarankan pakar. Intip alasannya.

Baca Selengkapnya
Lebih Sehat Cokelat Hitam atau Cokelat Putih? Cari Tahu Faktanya

Lebih Sehat Cokelat Hitam atau Cokelat Putih? Cari Tahu Faktanya

Cokelat putih sering dijadikan bahan dalam berbagai hidangan pencuci mulut, mulai dari kue hingga es krim.

Baca Selengkapnya
Cara Mudah dan Efektif Berhenti Makan Junk Food

Cara Mudah dan Efektif Berhenti Makan Junk Food

Konsumsi junk food yang terlalu sering dapat membahayakan kesehatan tubuh. Yuk, simak cara mudah dan cepat untuk berhenti konsumsi junk food!

Baca Selengkapnya
Sering Merasa Cemas? Coba Konsumsi 4 Vitamin Ini Secara Rutin

Sering Merasa Cemas? Coba Konsumsi 4 Vitamin Ini Secara Rutin

Selain berkonsultasi ke psikolog, gejala kecemasan bisa diatasi dengan memenuhi nutrisi harian. Ketahui jenis makanan apa saja yang bisa mengatasi gejalanya.

Baca Selengkapnya