Bae Suzy Foto: Instagram Bae Suzy
Dream - Korea Selatan kini menjadi kiblat industri hiburan di Asia bahkan dunia. Pesona serial drama serta musik dari Negeri Ginseng ini berhasil membius banyak orang. Tak heran para bintang asal Korea Selatan memiliki banyak penggemar yang berasal dari berbagai negara.
Selain jago akting, para artis dari Korea Selatan ini ternyata memiliki selera fashion yang kece dan stylish. Gaya mix and match fashion mereka pun bisa kamu tiru lho!
Dikenal memiliki selera outfit yang bagus dan berkelas, berikut 5 deretan Outfit Of The Day (OOTD) artis Korea yang bisa kamu jadikan inspirasi
Serba Denim Ala Bae Suzy
© Femalenetwork.com
Casual dalam balutan busana serba denim, gaya cantik pemain drama Korea hits Start Up dan Vagabond ini dapat kamu coba. Suzy memilih mengenakan jaket denim dan celana jeans berwarna senada. Tak banyak mengenakan aksesoris, ia hanya melengkapi tampilannya dengan sabuk berwarna hitam.
Artis cantik Park Shin Hye tampil casual dan sporty dalam balutan jaket denim dan outfit serba hitam. Lawan main Lee Min Ho dalam drama Korea 'The Heirs' itu memilih menggunakan sneakers berwarna hitam.
© Femalenetwork.com
Tak mengenakan aksesoris apapun, gaya pemain film 'Call' ini sangat sederhana namun tetap fashionable. OOTD ala Park Shin Hye ini sangat cocok untuk kamu yang tidak ingin tampil ribet.
Kaus Lengan Panjang ala Son Ye Jin
© Femalenetwork.com
Artis cantik yang sudah lama terjun dalam dunia hiburan Korea Selatan ini memang selalu tampil cantik dan stylish dalam berbagai kesempatan. Gaya fashion kekasih aktor Hyun Bin ini juga sangat mudah kamu tiru.
Son Ye Jin tampil santai dalam balutan kaus lengan panjang bermotif garis dan celana jeans. Hanya mengenakan jam tangan dan kacamata hitam, tampilan bintang drama 'Crash Landing on You' itu tetap stylish.
© Femalenetwork.com
Selain dikenal dengan aktingnya yang epik, artis Kim Go Eun memiliki selera outfit yang fashionable. Walaupun hanya tampil mengenakan jaket denim dan celana hitam, lawan main Gong Yoo dalam drama 'Goblin' tersebut tampak stylish dan kece.
Kim Go Eun memakai jaket denim dengan kerah bulu berwarna putih. Ia memilih hanya menggunakan kacamata hitam sebagai aksesoris. Gaya simple Kim Go Eun itu pun sangat mudah untuk ditiru.
Padu-padan Kaus Simple ala Lee Sung Kyung
Nama Lee Sung Kyung mungkin sudah tidak asing di telinga para pecinta K-drama. Artis yang memiliki tubuh jenjang yang juga berprofesi sebagai model tersebut memang terkenal memiliki selera fashion yang bagus.
© Femalenetwork.com
Saat tampil casual dan simple tampilan pemain drama 'Doctor Romantic Season 2 ' itu tetap terlihat stylish. Memilih menggunakan kaus lengan pendek berwarna putih serta celana kulit hitam, gaya Lee Sung Kyung sangat mudah untuk ditiru.
(Sumber: femalenetwork.com)
Doa Setelah Wudhu dan Artinya, Ketahui Juga Sunah yang Dianjurkan oleh Nabi Saw
Doa Sujud Sajdah dan Hukumnya, Sunah Melakukannya saat Membaca atau Mendengar Ayat Sajdah
FOTO: Meriahnya Konser Sheila on 7 Bertajuk 'Tunggu Aku di Jakarta', Duta Berkaca-kaca Tahan Tangis
Gaya 10 Artis di Pernikahan Kiky Saputri, Ayu Ting Ting Gandeng Boy William Jadi Sorotan!
Mantan Idola Cilik Angel Pieters Resmi Menikah, Penampilan Cantiknya Bikin MUA Tak Bisa Tidur
Good Bye! JD.ID Resmi Tutup Layanan di Indonesia pada Maret 2023