Foto: Alfi Salima Puteri/Dream
Dream - Songket merupakan salah satu kerajinan tenun tradisional yang terdapat di berbagai daerah Nusantara. Biasanya masyarakat menggunakan kain songket di acara adat.
Guna melestarikan kain songket, Elga Naldy, desainer di balik label Elga Hariani, kembali menampilkan karya bertajuk ‘Radiance From The East’ di ajang Jakarta Fashion & Food Festival (JFF) 2019.
Foto: Alfi Salima Puteri/Dream
“ Pada kesempatan kali ini saya ingin menampilkan kerajinan kain tenun songket ke dalam 50 koleksi. Terdiri dari 30 women’s collection dan 20 men’s collection,” ujar Elga di arena JFFF, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin 19 Agustus 2019.
‘Radiance From The East’ merupakan kolaborasi cantik dari berbagai budaya. Yakni kain songket dan Indian weaving, serta sarung yang dikolaborasikan dengan Indian embroidery memakai teknik bordir dan dipercantik dengan French lace serta bebatuan.
Foto: Alfi Salima Puteri/Dream
Kain diolah menjadi casual wear bermotif print yang terinspirasi dari corak selendang barjahit dan ungker-ungker khas Sumatera.
Motif kemudian dicetak di atas bahan silk pure chiffon yang terbuat dari serat alam. Semua bahan yang digunakan menggunakan bahan linen, pure cotton dan shantong.
(ism, Laporan : Alfi Salima Puteri)
Advertisement
Baru Dirilis ChatGPT Atlas, Browser dengan AI yang `Satset` Banget
Bikin Syok, Makan Bakso Saat Dibelah Ternyata Ada Uang Rp1000
Kemenkeu Siapkan Rp20 Triliun untuk Hapus Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan
5 Komunitas Olahraga di Decathlon Summarecon Bekasi, Yuk Gabung!
Fakta Unik di Ethiopia yang Kini Masih 2018 Meski Dunia Sudah Tahun 2025
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu
Baru Dirilis ChatGPT Atlas, Browser dengan AI yang `Satset` Banget
Bikin Syok, Makan Bakso Saat Dibelah Ternyata Ada Uang Rp1000
Kemenkeu Siapkan Rp20 Triliun untuk Hapus Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan