Dress Unik Alyssa Daguise, Kombinasi Aksen Peplum dan Fringe Skirt

Reporter : Ferdike Yunuri Nadya
Kamis, 17 Agustus 2023 09:40
Dress Unik Alyssa Daguise, Kombinasi Aksen Peplum dan Fringe Skirt
Camisole peplum dengan potongan yang mengikuti lekuk tubuh memberikan dimensi visual yang menarik dan unik pada dress

Dream - Model cantik Alyssa Daguise suka tampil dengan busana berdesain seru. Bagi pecinta fashion, tampilan Alyssa pastinya sangat memanjakan mata dengan busana-busana memikatnya.

Salah satu contoh putfit yang mencuri perhatian adalah dress peplum dengan aksen fringe. Menggabungkan elemen antimainstream pada dress.

Alyssa Daguise. (Source: Instagram @alyssadaguise)

Alyssa Danguise memakai dress karya Hian Tjen. Bagian top dress, berupa bustier dengan detail peplum warna putih dengan sentuhan hole berbentuk tetesan air. Cutting bustier tersebut mengikuti lekuk tubuh, memberikan dimensi visual yang menarik.

Alyssa Daguise. (Source: Instagram @alyssadaguise)

Untuk rok, ia mengenakan fringe skirt yang detailnya sangat glamor. Perpaduan yang sangat unik dan playful.

Tidak hanya dalam hal pakaian, Alyssa Danguise juga memperhatikan tampilan wajahnya dengan makeup yang tepat. Untuk penampilan ini, ia memilih makeup bold yang berfokus pada mata dan bibir.

(Sumber: Instagram @alyssadaguise)

1 dari 5 halaman

Alyssa Daguise Ikut Tren Latina Makeup, Hasilnya Super Elegan!

Dream - Alyssa Daguise tidak hanya sering mengeksplor gaya dengan beragam outfit. Model dan aktris muda ini penampilan wajahnya kadang terlihat sangat berbeda dengan beragam tema makeup oleh makeup artist (MUA).

Beberapa waktu lalu, Alyssa tampil elegan dengan gaya riasan yang jadi tren di media sosial, yaitu latina makeup. Pemain film ‘Pelukis Hantu’ memang sering tampil dengan gaya makeup latina.

Dalam saah satu foto yang diunggahnya di Instagram @alyssadaguise, ia tampil dengan alis yang dirias menggunakan brow pomade.

Alyssa Daguise

Foto: Instagram @alyssadaguise

Matanya juga dirias dengan maskara, eyeshadow cokelat bertekstur matte, serta smudgy wing liner. Sementara wajahnya terlihat segar dengan gaya blush ‘demam’ yang jadi signature makeup style-nya.

Alyssa Daguise

Foto: Instagram @alyssadaguise

Pemain film ‘200 Pounds Beauty’ juga memakai kontur, sedikit highlighter, serta lipstik berwarna cokelat yang diaplikasikan dengan gaya overdrowned.

Riasan bergaya latina yang dipadukan dengan sleek hairstyle, aksesori, dan dress berwarna shocking pink membuat penampilan Alyssa terlihat chic sekaligus elegan.

 

2 dari 5 halaman

Kenakan Padu Padan Simpel, Harga Outfit Alyssa Daguise Capai Ratusan Juta

Dream - Sosok Alyssa Daguise dikenal sebagai content creator yang kerap menggunakan barang bermerek, mulai dari Elle, Celine, hingga Dior. Tidak heran jika model kelahiran Lombok itu kerap mengenakan pakaian atau aksesoris berharga tinggi seperti saat mengenakan aksesoris dan pakaian serba Louis Vuitton.

Penampilan Alyssa terlihat kasual dan elegan ketika mengenakan dress biru navy, kacamata hitam berbingkai persegi dengan emblem khas merek tersebut, sling bag hijau, serta slingback pump hitam.

OOTD Alyssa Daguise

Foto: Instagram @fashionalyssadaguise

Sekilas, padu padannya terlihat sederhana meski mereknya terlihat di beberapa sisi aksesoris. Tapi ternyata, harga masing-masing item fashion yang digunakan lebih dari Rp10 juta. Bahkan, dua di antaranya melebihi Rp50 juta.

Sebut saja Anchor Button Apron Dress dan Coussin BB Bag yang dibanderol lebih dari Rp53 juta serta Rp58 juta. Sementara Archlight Slingback Pump dan LV Link Sunglasses dibanderol Rp13,5 juta serta hampir Rp11 juta.

Jika ditotal, pakaian dan aksesoris yang dipakai mencapai lebih dari Rp136 juta. Pantas saja penampilan model 24 tahun itu terlihat elegan dan manis dengan padu padan klasik.

3 dari 5 halaman

Outfit Santai Alyssa Daguise Curi Perhatian, Harga Kausnya Ternyata Sungguh Merakyat

Dream - Model cantik berkebangsaan Indonesia keturunan Prancis, Alyssa Daguise, kerap tampil modis dengan mengenakan outfit merk ternama. Kekasih Al Ghazali ini beberapa kali terlihat memakai outfit kasual.

Seperti pada unggahan Instagram @fashionalyssadaguise, Alyssa terlihat mengenakan kaus dan celana pendek serta sandal serba berwarna putih mencuri perhatian warganet.

Al Ghazali Akui Lagi Persiapkan Pernikahan dengan Alyssa Daguise

instagram @fashionalyssadaguise© © instagram @fashionalyssadaguise

Kaus berbahan cotton combed ini merupakan kolaborasi Disney Princess dengan Shop At Velvet. Di Bagian depan terlihat poster Cinderella. Kaus vintage poster Cinderella ini dibanderol Rp269.000

Alyssa juga memadukan dengan sandal keluaran merk Jw Anderson seri Chain Loafers Slides, berwarna putih serta dihiasi rantai yang elegan. Sandal ini dibanderol £465 setara Rp8,9 juta.

Sahabat dream apakah kamu tertarik dengan outfit santai Alyssa ini?

Laporan: Amanda Putri Ivana

4 dari 5 halaman

5 Padu Padan Outfit Alyssa Daguise Mengenakan Pakaian dan Aksesoris Bermerek

Dream - Alyssa Daguise kerap menjadi perhatian warganet. Selain membagikan momen romantis bersama sang kekasih, Al Ghazali, ia juga kerap memperlihatkan potret modisnya di berbagai kesempatan.

Tak jarang, Fashion Influencer blasteran Prancis ini mengenakan barang bermerek yang membuat penampilannya terlihat lebih elegan dan berkelas.

Joget Bareng Kekasih, Al Ghazali Jadi Sorotan

Padu padan pakaian dan aksesoris yang dikenakannya juga bisa menjadi inspirasi untuk tampil lebih kece setiap hari. Yuk, intip penampilannya.

5 dari 5 halaman

Di beberapa kesempatan, Alyssa kerap terlihat mengenakan aksesoris maupun busana bermerek Dior. Kali ini, ia tampil dengan gaya monokrom berwarna serba pastel pink. Perpaduan sweater, rok tutu, tas berwarna nude, serta sneakers putih membuat penampilannya terlihat lebih manis dan sassy.

Penampilan Alyssa Daguise Mengenakan Barang Bermerek© © Instagram @alyssadaguise

Susul Kekasih ke Perancis, Al Ghazali Pose Mesra Depan Kastil

Beri Komentar