(Foto: Muhammad Akrom Sukarya/Kapanlagi.com)
Dream - Tahun Baru Imlek tinggal menghitung hari. Banyak selebritis yang juga merayakan hari istimewa bagi etnis Tionghoa itu termasuk Titi Kamal.
Istri Christian Sugiono itu ikut memeriahkan tradisi keluarga mertua. Soal fashion, Titi mengandalkan cheongsam modern. Ia tampil memukau di acara Trunk Show Minimal Luxury Lunar New Year.
Ibu dua anak itu mengaku tertarik dengan ragam motif oriental. Corak etnik menghiasi blouse beraksen balloon sleeves yang dipakainya.
" Ini tuh kebetulan pakaian yang kukenakan ada oriental touch. Suka banget sama motif keramik, kipas, khas oriental dari kebudayaan Cina menarik banget," katanya di Jakarta, Rabu 30 Januari 2019.
Atasan itu dipadukan dengan celana palazzo dan pointy heels warna hitam. Rambut bergelombang membingkai wajahnya dengan manis. Untuk riasan, Titi terlihat memikat dengan lipstik merah bold.
Titi punya kriteria khusus dalam berbusana. Siluet menjadi tolak ukur utamanya.
" Baju senengnya yang kayak gini nyaman cutting-nya, bikin jadi keliatan slim. Jangan yang menitikberatkan banyak kehebohan di tempat tertentu, harus diperhatikan," ujarnya.
Agar makin elegan, wanita 37 tahun itu bermain dengan warna cerah. Hal itu terlihat dari motif etnik warna cobalt blue di bajunya.
Dalam memilih busana, Titi mengaku sang suami tidak pernah ikut campur. Penampilan elegan merupakan hasil padu-padannya sendiri.
" Dia suka gak ngerti barang-barang cewek yang penting enak diliat," kata Titi.(Sah)
Advertisement
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
75 Ucapan Hari Santri Nasional 2025 yang Penuh Makna dan Bisa Jadi Caption Media Sosial
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Clara Shinta Ungkap Rumah Tangganya di Ujung Tanduk, Akui Sulit Bertahan karena Komunikasi Buruk