Ikuti Dua Event Besar, Mitsubishi Yakin Penjualannya Akan Meningkat Jelang Lebaran (Cika Puspita/Dream.co.id)
Dream - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) yakin prediksi penjualan mobilnya akan meningkat pada bulan ini yaitu Maret dan April 2023.
Peningkatan penjualan ini tak lain karena gelaran pameran otomotif terbesar di Indonesia yaitu lndonesia International Motor Show (IIMS) dan GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2023.
Selain kedua faktor itu, momen lebaran 2023 diyakini juga akan berdampak pada peningkatan penjualan.
" Kami yakin dua big event itu akan meningkatkan penjualan di Maret dan April. Tendensi pembelian untuk lebaran ini ada meningkat. Kebetulan unit kami juga ready, jadi kami memprediksikan penjualan akan meningkat di Maret dan April jika dibandingkan dua bulan sebelumnya,” ucap Amiruddin, General Manager of Sales & Marketing Division MMKSI, dalam konferensi pers di Plaza Senayan, Senin, 13 Maret 2023
Tak berhenti di situ, untuk menarik perhatian konsumen, Mitsubishi juga telah mempersiapkan sejumlah promo menarik dan fantastis di ajang GJAW 2023.
Konsumen yang membeli Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross berkesempatan mendapat cashback hingga jutaan rupiah. DP ringan mulai 10 persen, bunga 0 persen sampai dengan dua tahun, serta gratis asuransi selama satu tahun.
Sedangkan untuk pembelian Mitsubishi Pajero Sport, konsumen mendapat cashback jutaan rupiah, DP ringan 15 persen.
Selain itu mendapat bunga 0 persen untuk tenor 1 tahun, serta paket Smart Cash dengan bunga 0 persen dan gratis asuransi.
Pembeli juga akan mendapat souvenir eksklusif gratis selama transaksi di GJAW 2023.
Laporan: Cika Puspita
Advertisement
Dompet Dhuafa Heartventure, Berbagi Bersama Content Creator di Pelosok Samosir

Berawal dari Perasaan Senasib, Komunitas Kuda Klub Eksis 10 Tahun Patahkan Mitos `Mobil Malapetaka`

Siklon Tropis Senyar: Dari Bibit 95B hingga Awan Ekstrem di Sumatera

Sentuh Minoritas Muslim, Dompet Dhuafa Salurkan Bantuan hingga Pelosok Samosir



Sentuh Minoritas Muslim, Dompet Dhuafa Salurkan Bantuan hingga Pelosok Samosir
Throwback Serunya Dream Day Ramadan Fest bersama Royale Parfume Series by SoKlin Hijab

Geger Pengakuan Suami Wardatina Sudah Menikah Siri dengan Inara Rusli

Siklon Tropis Senyar: Dari Bibit 95B hingga Awan Ekstrem di Sumatera

Insanul Fahmi Akui Nikah dengan Inara Rusli, Pihak Kajian Teman Searah Klarifikasi


Dompet Dhuafa Heartventure, Berbagi Bersama Content Creator di Pelosok Samosir

Habitat Terus Tergerus Masif, Populasi Gajah Sumatera Kian Terdesak ke Ambang Kepunahan