(Foto: Stylenine)
Dream - Selama puluhan tahun, tren kecantikan selalu tentang kulit putih, mulus tanpa noda. Flek hitam menjadi musuh utama. Ditimpa dengan bermacam polesan. Hingga samar dan tidak terlihat.
Tapi, standar kecantikan mulai bergesar pada hal-hal di luar dugaan. Dilansir Stylenine, banyak beauty enthusiat dengan percaya diri malah menunjukan bintik-bintik hitam pada wajah sebagai sebuah keeksotisan wajah.
Bahkan, mereka mulai mengenakan stiker bintik-bintik metalik yang ditempelkan di atas sapuan blush on. Merek kecantikan Amerika, Mr. Kate Beauty Marks, bahkan telah merilis metallic sparkling stickers yang didesain menyerupai bintik-bintik pada wajah.

Stiker dibuat dalam berbagai bentuk dan ukuran. Sehingga para pemakainya dapat memilih sesuai selera mereka, mulai yang terlihat alami hingga berukuran lebih tebal. Begitu pula dengan modelnya, ada yang menyerupai bintang dan juga hati.
Desain stiker yang terbuat dari logam ini seperti tato sementara, yang dapat bertahan selama dua hingga empat. Stiker mudah dilepas menggunakan body oil, yang akan menghapus lem dari wajah.

Jadi, saat kalian ingin menonjolkan riasan festive dengan kostum yang menarik bisa mengaplikasikan bintik-bintik tersebut. Ditambah dengan sentuhan eye shadow yang colorful.
Stiker bintik-bintik ini telah menjadi tren baru di Instagram, yang dipopulerkan oleh para beauty blogger. Sehingga menginspirasi banyak perempuan, untuk menciptakan tren kecantikan yang inovatif.
Advertisement
Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini

Kasus Influenza A di Indonesia Meningkat, Gejalanya Mirip Covid-19

Wanita 101 Tahun Kerja 6 Hari dalam Seminggu, Ini Rahasia Panjang Umurnya
