Dream - Putra Sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka akan melangsungkan pernikahan dengan Selvi Ananda pada Kamis,11 Juni 2015. Prosesi pernikahan itu akan didahului sejumlah tradisi antara lain siraman dan midodareni pada Rabu, 10 Juni 2015.
Sejumlah persiapan kini tengah dilakukan sejumlah instansi termasuk kepolisian. Gibran sendiri tengah mempersiapkan sejumlah menu yang akan disajikan saat resepsi nanti, dibantu beberapa chef. (Ism, Antara Foto: Maulana Surya)
Putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka (kiri) bersama sejumlah juru masak berjalan menuju Media Center Jokowi Mantu sebelum memberikan keterangan pers di Sumber, Solo, Jawa Tengah, Selasa (9/6). Dalam kesempatan itu, Gibran memberikan keterangan pers mengenai makanan dan katering yang akan disuguhkan kepada tamu dalam pelaksanaan prosesi pernikahannya pada Kamis (11/6). ANTARA FOTO/Maulana Surya/Rei/foc/15.
Hak Cipta © DREAM.CO.IDAdvertisement