Ilustrasi Glenca Chysara Dalam Sinetron Ikatan Cinta (Foto: Instagram/@ikatancintaofc)
Dream – Nama Glenca Chysara kini kian melejit sejak beradu akting dengan Amanda Manopo dan Arya Saloka. Peran sebagai Elsa di sinetron Ikatan Cinta membuktikan kelihaian akting Glenca Chysara memang mumpuni.
Mendapatkan peran antagonis, akting Glenca sering membuat pemirsa geregetan.
Sebelumnya bermain di sinetron Ikatan Cinta, Glenca Chysara sering membintangi FTV. Sejalan dengan kesuksesannya itu, tidak heran jika akhirnya namanya kian dikenal oleh publik.
Tidak melulu bikin kesal, ada banyak FTV yang diperankannya sebagai tokoh protagonis yang manis dan menyenangkan.
Nah kali ini Dream akan mengulas beberapa potret Glenca Chysara bersama kekasih di sinetron dan FTV, seperti dikutip dari berbagai sumber.
© Twitter/@Rindubilangcinta879
Ketika berperan di sinetron Rindu Bilang Cinta, Glenca Chysara beradu akting dengan Eza Gionino. Bercerita tentang masa percintaan di sekolah, keduanya banyak melakoni adegan yang lucu tapi romantis abis.
© YouTube/Surya Citra Televisi (SCTV)
Glenca Chysara kerap bermain dalam FTV. Potret di atas adalah potret Glenca Chysara bersama Ridwan Ghani di FTV berjudul ‘Actually Aku Tresno Kowe’. Mereka dikisahkan sebagai sahabat lama yang jatuh cinta saat bertemu kembali di Jakarta.
© YouTube/Surya Citra Televisi (SCTV)
Selain itu, Glenca Chysara juga bermain dalam FTV berjudul Mengejar Cinta Maraton. Ini dia potretnya bersama sang kekasih, Christian. Kira-kira dalam adegan tersebut keduanya sedang ngapain ya?
© Instagram/@starvisionplus
Glenca Chysara punya cara tersendiri supaya bisa dinotice oleh gebetannya, Qausar Harta Yudana di FTV berjudul Apa Harus Dipatok Ayam Biar Dinotice. Kisah Glenca dalam FTV ini sangat romantis banget dengan sang kekasih.
© Instagram/@mdpictures_official
Siapa sangka martabak manis bisa mendekatkanmu dnegan jodoh? Namun sepertinya ini hanya terjadi dalam FTV. Hehe. FTV ini menceritakan ksiah cinta antara Glenca Chysara dan Rendy Septino.
© Instagram/@starvisionplus
Dengan ketulusan Hardi Fadhillah yang merupakan tukang delman, ia berhasil menyatakan cintanya pada Glenca Chysara dalam kisah FTV berjudul Tukan Delman Cowok Idaman.
© Instagram/@starvisionplus
Tampak asyik menari, momen Glenca Chysara dengan Ricky Harun dalam FTV berjudul Pacar Durjana Si Ratu Rendang ini terlihat sangat romantis.
© YouTube/Surya Citra Televisi (SCTV)
Potret Glenca Chysara dengan Ridho Ilahi saat menjadi pengantin idalam FTV Honeymoon Ugal-Ugalan ini bikin warganet baper.
© Instagram/@ikatancintaofc
Ikatan Cinta merupakan sinetron yang sedang booming dan digemari oleh banyak orang saat ini. Glenca Chysara pun juga ikut andil dalam mengambil peran dalam sinetron tersebut. Terakhir ada potret Glenca Chysara dan pasangannya Evan Sanders berhasil bikin penonton baper bukan main.
Sumber: Brilio.net
10 Artis Top Ini Pernah Jadi Model Video Klip Sheila On 7, Foto Lawasnya Bikin Pangling
BERANI BERUBAH: Siswa Menyulap Sampah Jadi Paving Block - Berani Berubah
Penampakan Kolam Renang Raffi Ahmad di 3 Rumah Mewahnya, Terakhir Paling Wow!
Penampakan Megahnya Masjid Ivan Gunawan di Afrika, Habiskan Dana Rp1,5 Miliar
Penampilan Peggy Melati Setelah Dinikahi Saudagar Kaya dari New Zealand, Bikin Pangling!
Adu Gaya Istri Duta VS Erros Sheila On 7, Punya Penampilan Sederhana Bikin Adem Lihatnya!
Pemilik 12.000 Apartemen Ini Bongkar Tips Jadi Orang Kaya, Apa Saja?