Demo Rusuh Sopir Taksi, Aliando Blusukan ke `Jalan Tikus`

Reporter : Amrikh Palupi
Rabu, 23 Maret 2016 09:29
Demo Rusuh Sopir Taksi, Aliando Blusukan ke `Jalan Tikus`
Pesinetron Aliando Syarief menyayangkan aksi demonstrasi para sopir taksi yang terjadi hari ini, Selasa 22 Maret 2016. Ia pun mengaku merasakan imbas dari aksi tersebut.

Dream - Pesinetron Aliando Syarief menyayangkan aksi demonstrasi rusuh para sopir taksi pada Selasa 22 Maret 2016. Aksi itu membuat kemacetan total di beberapa ruas jalan seperti jalan Gatot Subroto, Kawasan Sudirman dan Semanggi.

Menurut pria yang akrab disapa Ali ini, demo anarki itu merugikan banyak pihak.

" Pastinya Ali mewakili. Pasti semuanya serba terhambat. Yang seharusnya tepat waktu, karena kurang pengertian yang demo," kata Aliando Syarief ditemui di Kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Selasa 22 Marer 2016.

Ali sendiri mengaku merasakan langsung imbas dari aksi demonstrasi itu.

" Telat sih, tadi teman sudah dateng duluan ke tempat latihan. Sempat cari jalan-jalan tikus," kata pemilik nama asli Muhammad Ali Syarief ini.

Ali pun menyarankan agar pendemo lebih direncanakan agar aman dan terkendali.

" Koreksi lagi, kalo demo harus direncanakan, terkonsep, biar semua serba aman. Demo di waktu gak tepat itu salah juga," tandasnya. (Ism) 

Beri Komentar