

Dream - Nur Utami adalah selebgram asal Makassar yang menjadi tersangka dalam kasus pencucian uang terkait jaringan narkoba Fredy Pratama. Dalam hal ini, Nur Utami sendiri bertindak sebagai pengumpul hasil penjualan narkoba oleh sang suami.
Nur Utami ditangkap polisi setelah pulang dari menunaikan ibadah umrah pada Sabtu, 16 September 2023 lalu. Nur Utami pun kini telah ditahan di Tumah Tahanan (Rutan) Bareskrim Polri.
Atas tindakannya tersebut, polisi menyita barang-barang branded milik Nur Utami. Seperti diketahui, Nur Utami kerap memamerkan barang-barang bermerek nan mahal itu melalui Instagram pribadinya. Baik itu saat momen berlibur, belanja, hingga menghadiri suatu acara.
Berikut adalah beberapa tas branded Nur Utami yang memiliki harga fantastis sebagaimana dirangkum Dream melalui berbagai sumber.
Salah satu tas Nur Utami yang disita adalah Hermes Kelly yang pernah ia gunakan ini. Ia memadukan tas tersebut outfit berupa blazer dan celana panjang hitam. Tas itu diketahui harga mulai Rp 150 juta.
Dream.co.id
Berikutnya ada tas brand Louis Vuitton Monogram Neverfull yang juga pernah ia gunakan dengan outfit kasual ini. Tas tersebut harganya mencapai Rp 20 jutaan lebih.
Dream.co.id
Selanjutnya ada tas Hermes C18 Black Epsom Rghw yang juga turut disita oleh pihak kepolisian. Tas kecil hitam dengan logo 'H' memiliki harga yang sangat fantastis, yakni mencapai Rp 200 jutaan lebih.
Dream.co.id
Saat umrah, Nur Utami membawa tas branded-nya. Salah satunya tas Hermes L26 Noir Taurillon Clemence Phw. Tas mini tersebut harganya sekitar Rp 167 juta.
Dream.co.id
Ada beberapa tas brand Dior yang dimiliki oleh Nur Utami. Salah satunya Dior Book Tote ini yang pernah ia gunakan saat sedang nongkrong di sebuah kafe. Tas tersebut harganya mencapai Rp 5 juta lebih.
Dream.co.id
Dalam sebuah acara formal, Nur Utami hadir dengan mengenakan busana kaftan dilengkapi dengan tas jinjingnya. Tas itu adalah Christian Dior Lady D-Joy yang harganya berkisar Rp 83 juta.
Dream.co.id
Tas lainnya yang dibawa saat umrah adalah Chanel Flap Bag berwarna hitam yang tampak ia bawa saat berjalan di halaman Masjidil Haram, Makkah. Tas tersebut harganya mencapai Rp 77 juta.
Dream.co.id
Polisi menyiti barang-barang branded Nur Utami, salah satunya tas.
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Auzura Qrzura sedang jadi perbincangan hangat di medis sosial.
Baca SelengkapnyaPenampilan Naura Ayu saat berangkat kuliah diantar sang ayah menjadi perbincangan netizen.
Baca SelengkapnyaDi masa mudanya, ibu Indah Permatasari memiliki gaya yang nyentrik.
Baca SelengkapnyaViral momen haru ayah pertama kali bertemu putrinya sejak terpisah saat anaknya berusia 3 tahun.
Baca SelengkapnyaFoto tersebut sudah disukai lebih dari 2,8 juta pengguna instagram.
Baca SelengkapnyaBermodal uang Rp100 ribu, Bari dan Kia menjual makanan viral itu ke orang-orang. Mereka juga menggunakan jasa endorse di Instagram.
Baca Selengkapnya"Bu Agus Lapar Bu!" Sahabat Dream, punya gak temen yang cepat banget lapar kalau lagi kerja? Ikut senewen nggak sih melihatnya?
Baca SelengkapnyaMahfud MD kerap mengunggah potret kemesraan bersama sang istri di instagramnya.
Baca Selengkapnya