Luna Maya (Sumbe Foto : @lunamaya)
Dream - Luna Maya mengaku belum memiliki kekasih baru. Menurut dia, pernyataan Melaney Ricardo yang menyebutnya sudah punya kekasih baru setelah putus dari Reino Barack hanya gurauan belaka.
" Emang dia lagi bercanda, ngarang aja," kata Luna Maya di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin 12 November 2018.
Menurut Luna, sahabatnya itu sengaja menyebutnya sudah punya pacar baru karena merasa kesal dirinya belum bisa move on dari Reino. " Melaney itu bercanda. Habisnya dia sebel kok aku ditanyain kenapa belum move on mulu," tuturnya.

Luna Maya (Instagram @lunamaya)
Meski begitu, wanita berusia 35 tahun ini tidak marah dengan pernyataan Melaney ke media. Dia mengaku hanya tertawa saja mendengarnya. " Aku ketawa-ketawa sih. Tapi ya mudah-mudahan segera terkabul," ucap Luna Maya.
Dream - Melaney Ricardo mengatakan bahwa sahabatnya, Luna Maya, telah bisa melupakan mantan kekasihnya, Reino Barack.
" Pokoknya Luna sudah so much happy," kata Melaney di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis 8 November 2018.
Luna, tambah Melaney Ricardo, bahkan sudah menemukan pengganti Reino. Menurut dia, kekasih baru Luna asli Indonesia. " Luna mah enggak suka ama bule," ucanya.
Melaney mengatakan, Luna Maya wajar cepat menemukan pengganti Reino. Tak perlu ditanggapi berlebihan, sebab Luna dan Reino berpisah secara baik-baik.
" Mereka kan sudah putus dengan cara baik, mereka sudah saling mengasihi lima tahun sama, ya. Memang enggak ada future, semoga Reino mendapatkan yang lebih baik dan Luna juga mendapat yang lebih baik," tutur Melaney.
Dream - Putus dari Luna Maya, pengusaha muda Reino Barack dikabarkan menjalin hubungan spesial dengan Syahrini. Ditanya mengenai kabar itu, Luna mengaku tidak mengetahuinya.
" Oh nggak tahu kalau itu," kata Luna Maya saat di Kawasan Tendean, JakartaSelatan, Senin, 12 Oktober 2018.
Meski demikian, Luna mengatakan saat masih berpacaran, dia yang mengenalkan Syahrini pada Reino Barack.

Foto : @princessyahrini
" Mereka memang kenal, dulu saya yang ngenalin," ujarnya.
Namun wanita asal Bali ini membantah kalimat 'Makan Teman Lagi hits` yang diunggah di insta story miliknya ditujukan untuk Syahrini.
" Tuh kan makanya aku hapus. Nggak semuanya tentang saya kok jadi nanti mikirnya tentang saya lagi," kata dia.
Lagipula kata Luna, tidak mungkin seorang Syahrini menikungnya dari belakang. Apalagi keduanya memiliki hubungan yang sangat dekat.
" Syahrini kan temenku. Aku curhat-curhat juga sama Syahrini kok. Syahrini nggak mungkin kayak gitu lah," tuturnya.