Personel Bajaj; Isa, Melky, Aden. (Foto: Amrikh Palupi/Dream)
Dream - Beribadah ke Tanah Suci merupakan impian semua kaum musimin di seluruh dunia. Bisa menginjakkan kaki di tempat kelahiran Nabi Muhammad SAW.
Banyak pengalaman menarik saat seseorang sedang menjalankan ibadah haji dan umroh. Begitu pula yang dialami komedian Melky `Bajaj`.
" Pernah dipanggil oleh orang Turki yang jenggotnya panjang. Di panggil lalu mendekat. Disuruh jongkok lalu dimandiin sampai kuyup sama air zam-zam. Mulutnya terus komat-kamit, enggak tahu apa yang dibaca," ungkap Melky saat ditemui di Kawasan Thamrin, Jakarta Pusat.
Sampai saat ini, Melky masih tidak mengetahui tujuan pria berbadan besar itu. Justru dari kejadian unik itu, Melky mengaku mendapat keberkahan.
" Gue nggak tahu dimandiin itu artinya apa. Tapi yang jelas pulang dari sana nggak lama gue langsung nikah," kata Melky. (Ism)