Raffi Bersama Nagita Dan Rayyanza (Foto : @raffinagita1717)
Dream - Meski baru berusia dua bulan, Rayyanza Malik Ahmad telah disunat. Putra pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina itu menjalani proses khitan di RSU Bunda Jakarta Pusat, Senin 4 Januari 2022.
Raffi menunjukkan detik-detik proses sunat anak bungsunya itu ke Instagram. Suami Nagita Slavina itu masuk ke dalam ruangan menemani anak ke duanya tersebut.
" Sunat ya sayang ya, bismillahirrahmanirrahim, Rayyanza mau sunat, doain. Selamat punya bentuk baru, selamat Rayyanza," kata Raffi Ahmad pada video yang diunggah ke Instagram.

Raffi memberikan Rayyanza dot saat disunat. Ekspresinya pun tampak menggemaskan dan tenang. Namun tiba-tiba Rayyanza menangis.
" Selamat punya bentuk baru ya .... 🤗Rayyanza Malik Ahmad ❤️#rayyanzasunat," tulis Raffi Ahmad, memberi caption video itu.
Video unggahan bos Rans Entertaiment ini langsung ramai dikomentari rekan-rekan artis. Mereka memberikan selamat. Banyak juga yang gemas melihat ekspresi Rayyanza.

" Wah selamat dikhitan anak ganteng," kata @dagnesia.
" Gemeeees banget aa ,rayyanza," tulis @ratu_meta705.
" Aku aja baru sunat umur 23, Rayyanza Keren," kata @marshel_widianto.
" Gemoy muka nya panik gtu, Pas di blngin ga nangis mlah nangis," kata akun @sintta_kitty192_.
" Wow. Kasian juga ya liat muka ya yg mau nangis. Pasti kerasa sakit nya. Semoga cepat sembuh lukanya," tulis akun @vteaeighty.
Dream - Raffi Ahmad membuat pengasuh putranya, Lala syok. Sebab, suami Nagita Slavina itu transfer uang Rp100 juta ke rekeningnya.
Lala sudah membantu menjaga putranya Rafathar dari kecil sampai sekarang. Terhitung sudah enam tahun Lala bekerja dengan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
7 Potret Enzy Storia Liburan ke Bali, Body Goalsnya Curi Perhatian!
Mendapatkan uang Rp100 juta, Lala kaget. Ia bahkan berulang kali mengingatkan Raffi Ahmad tidak salah transfer nomal uang tersebut.
" Buat Lala saya transferin. Setoran awal saya transferin. Nih udah," kata Raffi Ahmad dikutip Dream dari YouTube Rans Entertaiment, Senin 20 Desember 2021.
© © Raffi Ahmad dan Lala pengasuh Rafathar
" Ya pak, makasih pak. Pak ini beneran pak, pak ini beneran pak Rp100 juta, ya allah pak masya allah," kata Lala terkejut.
" Beneran ini nggak kebanyakan pak nolnya pak. Lihat lagi pak kebanyakan pak," imbuhnya.
Ayah dua anak ini mengatakan dia benar-benar transfer uang Rp100 juta kepada Lala.
© © Raffi transfer uang Rp 100 juta ke Lala
" Benar. Kalau enggak saya kurangin nih," kata Raffi Ahmad.
" Jangan pak, eh jangan ya Allah. Guys ini benaran loh guys Rp100 Juta tuh lihat. Ini bukan Rp100 ribu pak," kata Lala takjub.
Setelah memberikan uang Rp100 juta ke Lala, bos Rans Entertaiment ini mengatakan siap menanggung hidup Lala sampai tua bahkan meninggal.
" Iya tenang aja pokoknya Lala hidupnya kita tanggung sampai nanti, sampai tua sampai mati ya," kata Raffi Ahmad.
Foto Masa SD Vicky Shu Berpose di Pagar Teras, Wajah Bulenya Disorot
© © Raffi Ahmad dan Lala pengasuh Rafathar
Raffi meminta Lala buat menjaga dua putranya Rafathar dan Rayyanza. Menurut Raffi, uang tersebut sebagai bentuk apresiasi Lala karena sudah tulus dan loyal menjaga putranya.
" Pokoknya tetap jagain Raffathar. Tetap jagain Rayyanza, jadi tenang aja. Ini apresiasi buat Lala karena Lala sudah baik sudah tulus yang penting itu. Mencari loyalitas itu lebih sulit sampai nggak libur," tuturnya.
Sumber : youtube.com/ Rans Entertaiment
Dream - Raffi Ahmad membangun kebun bintang di kawasan Pondok Indah Kapuk, Jakarta Utara. Kebun binatang yang diberi nama Rans Carnaval Zoo itu dibangun sebagai hadiah untuk kedua anaknya, Rafathar dan Rayyanza Malik Ahmad.
Raffi mengajak sang istri, Nagita Slavina, dan Rafathar, dalam peresmian Rans Carnaval Zoo.
Potret 5 Istri Presentar Saat Belanja di Pasar Tradisional, Outfit Lesty Kejora Jadi Sorotan!
" Commminnggg Sooonnn ....Rans Carnaval Zoo !!!! Kado untuk Rafathar dan Rayyanza dan tentunyaaa untuk seluruh anak anak INDONESIA ❤️Semangaaaaaat," tulis Raffi Ahmad dikutip Dream dari akun instagramnya, Jumat 17 Desember 2021.
© © Raffi Ahmad Bangun Rans Carnaval Zoo
Bos Rans Entertaiment ini juga meminta doa kepada publik dan follower agar pembangunan kebun binatang itu berjalan lancar. Raffi mengatakan pertengahan tahun depan rencanya Rans Carnaval Zoo resmi dibuka.
© © Raffi Ahmad Bangun Rans Carnaval Zoo
Pose Boy William di Makam Sang Adik Jadi Sorotan
" Bismillah .... Ground Breaking Rans Carnaval City Zoo PIK2 Mohon Doanyaaa 🙏 Ada apa aja yaaaa Binatang yang ada di sini ???Insyallah Pertengahan Tahun depan Open For Public," tuturnya.
Advertisement