Instagram Rina Nose
Dream - Mengawali tahun 2016 tidak sedikit artis yang menjalani ibadah umroh, salah satunya presenter Rina Nose. Wanita asal Bandung ini mengaku sudah menyimpan niat niat mengajak keluarga untuk umroh yang kedua kalinya.
" InsyaAllah ada rencana, kita tunggu saja. Alhamdulillah aku sudah pernah umroh," kata Rina saat ditemui usai konferensi pers ultah Indosiar ke 21 di Jakarta, Jumat 8 Januari 2016.
Sebelum memutuskan umroh kali ini, Rina mengatakan mencari informasi ada tidaknya kerabat yang lebih membutuhkan.
Banyak yang tidak mengetahui jika Rina sudah pernah menjalani umroh. Wanita kelahiran Bandung 16 Januari 1984 memang tidak suka mengumbar ibadah yang dilakukannya.
" Aku umroh bukan untuk diberitakan, jadi mungkin tidak banyak yang tahu," kata Rina.