2000 Tahun Hilang Kamp Tentara Romawi Mendadak Muncul Di Tepi Sungai
Dream - Kekeringan paling parah di Spanyol baru-baru ini mendatangkan 'hikmah' tersendiri bagi ilmu pengetahuan, terutama dalam bidang sejarah kuno.
Akibat sungai yang mengering, sebuah area yang tampak seperti desa kecil diduga sisa-sisa Romawi Kuno telah muncul ke permukaan.

Desa kecil yang diduga kamp tentara Romawi Kuno itu muncul setelah terjadi penurunan permukaan air Sungai Lima di Galicia, barat laut Spanyol.
Menurut para ahli, orang Romawi kuno membangun kamp militer di sepanjang Sungai Lima di Galicia, sekitar tahun 75 Masehi.

Kamp tentara yang diberi nama Aquis Querquennis itu ditinggalkan satu abad kemudian, dan bertahun-tahun kemudian tertutup oleh sungai.
Rekaman drone yang diambil minggu lalu oleh Faro de Vigo menunjukkan reruntuhan Aquis Querquennis. Foto udara menampilkan struktur batu yang tertata sempurna.
Susunan batu-batu besar dan bulat membentuk kotak-kotak bangunan itu tidak tersentuh selama ribuan tahun saat air mengalir di tepi area bersejarah tersebut.

Terlihat juga sisa-sisa pepohonan di atas reruntuhan luar biasa itu. Hal ini menimbulkan pertanyaan, bangunan bersejarah apa lagi yang disembunyikan oleh Sungai Lima di dasarnya?
Situs sejarah Atlas Obscura menyebutkan, saat masih berfungsi Aquis Querquennis dipercaya mampu menampung hingga 600 tentara Romawi.
Desa kecil tersebut memiliki sejumlah barak, dan bahkan rumah sakit. Tidak itu saja, di sana juga ada kuil dan pemandian air panas.
European Drought Observatory memperingatkan hampir tiga perempat Eropa akan berada mengalami kekeringan dan status waspada.
Kekeringan berkepanjangan ini juga berdampak pada penemuan peninggalan bersejarah Romawi Kuno lainnya. Salah satunya adalah pondasi Jembatan Nero yang melintas Sungai Tiber.

Jembatan ini dibangun oleh Kaisar Romawi Nero pada masa pemerintahannya antara tahun 54 dan 68 Masehi.
Nero mengakhiri hidupnya pada usia 30 tahun setelah dia dinyatakan sebagai musuh publik oleh Senat Romawi.
Sumber: Mirror
Advertisement
Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini

Kasus Influenza A di Indonesia Meningkat, Gejalanya Mirip Covid-19
