Kue Ultah Tema Buku Pelajaran (World Of Buzz)
Dream - Anak-anak tentu sangat ingin merayakan ulang tahun dengan hal-hal yang mereka sukai. Seperti karakter kartun, hewan lucu, dan lain sebagainya.
Tapi bocah satu ini dapat pengalaman buruk karena kebiasaannya sendiri. Di ulang tahunnya ke-11, bocah ini dapat kue ulang tahun bertema unik, tugas sekolah.
Dikutip dari World of Buzz, bocah asal Jiangsu, China ini awalnya meminta kue ultah dengan tema karakter kartun Pikachu ke ibunya. Si ibu memenuhi permintaan itu tapi tidak sepenuhnya.
Ibunya memesankan kue ultah dengan tema tugas sekolah. Kue itu dihias dengan pernak-pernik buku pelajaran.
Begitu si bocah melihat kue itu, dia langsung menangis kencang. Anak itu kecewa ibunya tak memenuhi permintaannya.
Sementara, si ibu ternyata punya alasan sendiri. Tema kue itu sengaja dipilih lantaran anaknya malas belajar.

Si ibu ingin agar anaknya mau belajar. Sebab, waktu ujian akan datang tidak lama lagi.
Kue itu bahkan dibubuhi pesan khusus. Sehingga wajar jika si bocah menangis kesal.
" Selama dunia belum berakhir, kamu harus mengerjakan PR (pekerjaan rumah)," demikian bunyi pesan itu.
Advertisement