999 Anggota GP Anshor Umroh Gratis

Reporter : Maulana Kautsar
Rabu, 21 Februari 2018 07:02
999 Anggota GP Anshor Umroh Gratis
Program subsidi ini telah disiapkan sejak tahun lalu.

Dream - Gerakan Pemuda Anshor akan memberangkatkan 999 anggota Banser umroh Selasa, 20 Februari 2018. Kabar itu dibenarkan Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Gerakan Pemuda Ansor Yaqut Cholil Quomas atau Gus Yaqut melalui pesan singkat kepada Dream.

" Iya mas, sebagian kita lepas malam ini," kata Gus Yaqut melalui perpesanan WhatsApp.

Pemberangkatan Banser yang akan umroh dilakukan di Lounge Umroh Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. Yaqut mengatakan beberapa anggota Banser lain rencananya akan diberangkatkan esok hari.

Program 999 Banser Umroh telah diinisiasi sejak pertengahan 2017. Dilaporkan Merdeka.com, Program 999 Banser Umrah 2018 berbentuk subsidi Rp5 juta untuk paket umroh selama sembilan hari.

" Program 999 Banser Umrah 2018 merupakan bentuk apresiasi kami kepada personel Banser yang berdedikasi tinggi dan sudah berkhidmah selama lebih kurang selama 2,5 tahun sebagai anggota Banser. Total subsidi dari Pimpinan Pusat GP Ansor sebesar Rp 5 miliar," kata Direktur Utama PT Sorban Nusantara, Towus Ainul Yaqin Sabtu, 29 April 2017.

Towus mengatakan Sorban Nusantara merupakan unit amal usaha PP GP Ansor di bidang Tour dan Travel yang didirikan November 2016. Paket umrah yang diberikan kepada 999 anggota Banser tersebut adalah paket umrah 9 hari dan fasilitas bintang 4.

Paket tersebut bernilai Rp 22,5 juta. Namun setelah mendapatkan subsidi dari Ketua Umum PP GP Ansor, masing-masing peserta umrah hanya dikenakan biaya sebesar Rp 17,5 juta.

" Kader wajib membayar uang muka (block seat) sebesar Rp 2,5 juta pada periode 22-29 Mei 2017. Sisanya sebesar Rp 15 juta dapat diangsur mulai 1 Juni 2017 sampai tanggal 15 Desember 2017," ucap dia.

Adapun kriteria anggota Banser yang menjadi peserta umrah yaitu kader yang sudah diverifikasi menjadi anggota Banser dan Ansor, berdedikasi tinggi, dan berkhidmah lebih kurang 2,5 tahun. (ism) 

 

Beri Komentar