Hewan Aneh Yang Ditemukan Nelayan Di Meksiko (Foto: Viral4Real)
Dream - Manusia belum menemukan segala apa yang ditawarkan oleh lautan yang luas. Selama ribuan tahun manusia baru menjelajahi 5% lautan.
Segala kemungkinan ada di dalam lautan yang tidak terbatas. Mahluk yang dianggap alien, terkadang hanya ikan biasa dengan fitur luar biasa.
Seperti makhluk kecil ini yang ditemukan oleh nelayan bernama Jamie Rendon di pantai Los Cabos, Meksiko. Makhluk warna merah muda dengan tubuh bengkak itu mengagetkan.
" Saya benar-benar terkejut tapi yang paling aneh adalah matanya, sangat aneh," kata Rendon kepada Pisces Sportfishing Fleet, yang dikutip Viral4Real.
" Ikan itu memiliki kulit kasar, tiga baris gigi mungil, dan tiga celah insang di setiap sisi kepalanya," tambah Rendon.
Sekilas makhluk itu tampak seperti hiu. Tapi hanya memiliki tiga insang, bukan 5-7 seperti hiu.
Ciri aneh lainnya adalah matanya. Terlihat seperti mata anak anjing dan sangat besar.
Banyak teman-teman Rendon yang menyebut makhluk itu alien. Tetapi, sebenarnya itu adalah makhluk laut biasa.
© Dream
Dream - Seorang ahli kelautan yang melihat foto itu mengatakan, makhluk itu adalah hiu dengan tubuh yang membengkak.
Perutnya bengkak karena dipenuhi air sehingga membuat tubuh mereka terlihat besar. Tujuannya agar tidak dimakan oleh predator.
" Hiu dengan tubuh bengkak ini sangat keren untuk dilihat, namun dengan jenis dan anomali yang unik," kata Dr. David Ebert, Direktur Pacific Shark Research Center.
" Dalam skema yang lebih besar, penemuan ini menyoroti spesies yang cenderung diabaikan dan tidak sering dipikirkan. Peristiwa seperti ini mendorong orang untuk memikirkan hiu yang mungkin tidak ada dalam pikiran," tambah Dr. David.
Karena tidak tahu harus diapakan, Rendon melepas makhluk itu kembali ke laut agar bisa hidup secara alami. (ism)
Advertisement
Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini


Rangkaian acara Dream Inspiring Women 2023 di Dream Day Ramadan Fest Day 5

IOC Larang Indonesia Jadi Tuan Rumah Ajang Olahraga Internasional, Kemenpora Beri Tanggapan

Ada Komunitas Mau Nangis Aja di X, Isinya Curhatan Menyedihkan Warganet

Wanita 101 Tahun Kerja 6 Hari dalam Seminggu, Ini Rahasia Panjang Umurnya

Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Air Hujan di Jakarta Mengandung Mikroplastik, Ini Bahayanya Bagi Kesehatan Tubuh

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu