Iin Ariska Sharir Menerima Uang Panai Dan Tanah Seluas 1 Hektar (Foto: Makassar_iinfo)
Dream - Tradisi pernikahan Suku Bugis kerap melibatkan uang panai, atau dikenal dengan panaik. Uang ini diartikan sebagai pemberian harta benda kepada calon pengantin pria ke calon pengantin wanita.
Baru-baru ini, akun Instagram @makassar_iinfo mengunggah uang panai besar untuk seorang perempuan dari Kecamatan Bisappu, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan, bernama Iin Ariska Sharir.
Ariska mendapatkan uang panai sebesar Rp300 juta, 1 hektar tanah, 1 set emas, 1 ton beras, dan 1 ekor kuda.
Ariska merupakan seorang polisi wanita yang bertugas di Polres Bantaeng.
© Instagram @makassar_iinfo
Panai yang diberikan kepada Iin (Instagram @makassar_iinfo)
© Instagram @iinariskaaa
Ucapan selamat membanjiri akun Instagram Iin (Instagram @iinariskaaa)
Ariska sempat menuliskan unggahan di Instagram pribadinya, @iinariskaaa.
" Engagement day (hari lamaran)," tulis dia, Rabu 12 Juni 2019.
Komentar selamat membanjiri akun Instagram pribadinya.
" Selamat bos, lancar sampai hari H, semoga Insya Allah samawaki bos," tulis seorang pengguna.
" Terharu, samawa sista," tulis pengguna lainnya.
10 Artis Top Ini Pernah Jadi Model Video Klip Sheila On 7, Foto Lawasnya Bikin Pangling
Penampakan Kolam Renang Raffi Ahmad di 3 Rumah Mewahnya, Terakhir Paling Wow!
Penampakan Megahnya Masjid Ivan Gunawan di Afrika, Habiskan Dana Rp1,5 Miliar
Penampilan Peggy Melati Setelah Dinikahi Saudagar Kaya dari New Zealand, Bikin Pangling!
DIY Body Scrub Garam Laut yang Bantu Atasi Kulit Kusam dan Kering
Asyik... Kini Bisa Tetap Update Sosmed Saat Terbang Bersama Singapore Airlines