Sumber: Tiktok.com/khanasrl
Dream - Study tour merupakan salah satu momen yang ditunggu-tunggu oleh para siswa. Biasanya kegiatan ini akan dilaksanakan saat liburan setelah ujian dilakukan.
Karena itu, akan menjadi hal yang menyenangkan bisa belajar sambil berwisata bersama dengan teman sekolah usai berhari-hari mengerjakan ujian. Biasanya study tour dilakukan dengan mengunjungi tempat-tempat di kota wisata seperti bali.
Kendaraan yang umum digunakan untuk mengangkut siswa yang sedang study tour adalah bus besar. Namun, pemandangan berbeda terlihat pada video yang diunggah akun Tiktok @khanasrl yang satu ini.

Dalam video itu, memperlihatkan momen saat siswa SMAN 3 Bandung berangkat study tour menggunakan kereta api sebagai transportasinya.
Alih-alih menggunakan bus, SMAN 3 Bandung lebih memilih menyewa serangkaian kereta untuk berangkat ke Surabaya.

Di kereta itu, bertuliskan KLB SMA N 3 Bandung yang berangkat dari Stasiun Bandung menuju Stasiun Surabaya Gubeng.
KLB merupakan singkatan dari Kereta Luar Biasa, yaitu kereta api yang beroperasi diluar dari jadwal reguler atau grafik perjalanan kereta api (Gapeka).
Umumnya, KLB dijalankan saat kebutuhan mendesak atau sangat mendesak, yang dimana jadwal perjalanannya akan diteruskan ke stasiun-stasiun yang akan dilewatinya.

Meski begitu perjalanan KLB tetap mengacu pada peraturan-peraturan yang ada pada perjalanan kereta api
Dalam video itu pun dibagikan bagaimana momen di dalam kereta. Siswa terlihat sangat bahagia dan menikmati perjalanan bersama dengan teman-temannya.

Setelah sampai di Surabaya, rombongan SMA N 3 Bandung Melanjutkan perjalanan darat menggunakan bus menuju ke pelabuhan hingga menyeberang ke Bali. Tampak polisi mengawal perjalanan mereka.
Usai diunggah video ini kemudian viral di media sosial dan menuai berbagai tanggapan dari warganet yang melihatnya.
“ nah sekarang yg di dalam keretanya dah mulai bermunculan 😅,” tulis akun @Capcin di kolom komentar.
“ waw dikawal patwal 505😅👍,” tulis akun @farhan_haedar.
“ the real " naik kereta api tut tut ke bandung-surabaya" tulis akun @23sukses.
“ bener² dibuat senyaman itu, mengutamakan keselamatan sampai dikawal, biar bisnya gak ugal²an nyetirnya. Best 💯👍,” tulis akun @Deaaaaaaa.
“ kereta,bus, patwal, the best emang,” tulis akun @Vyyn.
@khanasrl KLB SMA N 3 BANDUNG #keretaapi #KAI #railway #train #siliwangiholiday ♬ suara asli - RACUN2TKUDUS