Ashley Marie Powell Mengucapkan Kalimat Syahadat Di KUA Kecamatan Kuningan (Radarcirebon.com)
Dream - Ashley Marie Powell, gadis asal Amerika Serikat, terpesona dengan ketampanan Ra'i, pemuda asal Kuningan, Jawa Barat. Dia pun sudah bertekad bulat untuk mendampingi Ra'i menjalani bahtera rumah tangga Desember nanti.
Sebelum menikah, Ashley memutuskan untuk menjadi mualaf pada Selasa siang, 6 November 2018, di KUA Kecamatan Kuningan, Jalan RE Martadinata. Gadis itu rela datang dari AS untuk mengucapkan dua kalimat Syahadat.
" Rencananya perempuan (Aslhey) mau menikah dengan orang Kuningan, tapi persyaratan belum diperlihatkan. Kalau menikahnya orang asing itu ada persyaratan khusus, sesuai dengan PP Nomor 19 Tahun 2017," ujar Kepala KUA Kecamatan Kuningan, Diding Rosidin, dikutip dari radarcirebon.com, Rabu 7 November 2018.
Menurut Diding, persyaratan yang dimaksud seperti visa, paspor, surat model NA diterjemahkan dalam Bahasa Indonesia. Sementara terkait Syahadat yang diucapkan Ashley, Diding menjelaskan itu juga termasuk syarat pernikahan di Indonesia.
" Tadi (kemarin) langsung melakukan pembinaan terhadap calon mualaf," kata dia.
Menurut Diding, setelah melakukan pemeriksaan, Ashley dan Ra'i sudah membawa persyaratan yang diperlukan. Tetapi, keduanya belum mendaftarkan rencana pernikahan ke KUA.
" Persyaratan sudah ada, tapi belum daftar ke sini, namun persyaratan itu kan harus masuk Islam. Tapi tadi sudah ikrar dan disaksikan para tokoh agama juga dari orangtua laki-laki," ucap Diding.
Diding menjelaskan, Ra'i berencana menikah dengan Ashley di Kuningan. Saat ini, Ashley berstatus sebagai seorang mahasiswi.
Prosesi pembacaan kalimat syahadat berlangsung disaksikan Ra'i dan keluarganya. Menurut Diding, setelah bersyahadat, hal yang harus dijalankan oleh Ashley menunaikan rukun Islam.
" Terutama rukun Islam yang harus dilaksanakan yakni Syahadat, sholat, zakat, puasa, dan haji. Setelah dijelaskan, langsung prosesi masuk Islam," kata Diding.
Ashley kemudian membaca dua kalimat Syahadat di hadapan Ketua MUI Kecamatan Kuningan, dilanjutkan penandatanganan berita acara.
" Selanjutnya dibawa ke Badan Mualif ke Kemenag Kabupaten Kuningan," kata dia.
Setelah pengucapan kalimat Syahadat, Diding menyerahkan alat sholat, buku tuntunan sholat, buku Iqra (panduan belajar membaca Alquran). Dia pun bersyukur prosesi pengucapan kalimat syahadat berjalan lancar.
" Alhamdulillah semuanya berjalan lancar. Pembacaan Syahadat juga tanpa hambatan. Nantinya Ashley yang baru menjadi mualaf akan terus dibina oleh MUI Kabupaten Kuningan dan juga Baznas," ucap dia.
Sumber: radarcirebon.com
Advertisement
Timnas Indonesia Kalah Lawan Arab Saudi, Erick Thohir Ingatkan Hal Ini
Pria Ini Bertahan 70 Hari di Hutan Tanpa Bekal, dapat Hadiah Rp232 Juta
Penasaran Sumber Penghasilan Para Youtuber? Intip Yuk
5 Tips Memilih Sabun Wajah untuk Pria, Jangan Sampai Salah
Misi Prilly Latuconsina Lewat Komunitas Generasi Peduli Bumi
Belajar Ilmu Perencanaan Keuangan dengan Komunitas Cerita Uang
Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK
Anak Muda Perlu Waspada, Varises Bukan Sekadar Masalah Penampilan Menurut Indonesian Vein Center
Futuristik Abis! Penampakan Riyadh Metro di Arab Saudi yang Telan Biaya Rp364 Triliun
Timnas Indonesia Kalah Lawan Arab Saudi, Erick Thohir Ingatkan Hal Ini
Pria Ini Bertahan 70 Hari di Hutan Tanpa Bekal, dapat Hadiah Rp232 Juta