Dorsaf Ganoiati Memimpin Pertandingan Di Liga Tunisia Divisi Pertama (Foto: Facebook Dorsaf Ganoiati)
Dream - Sejarah terjadi di Liga Sepak Bola Tunisia. Perempuan bernama Dorsaf Ganoiati menjadi wasit pertama di liga negara di Afrika tersebut.
Dorsaf memimpin laga terakhir antara Espérance Sportive de Tunis dan Club Athlétique Bizertin pada Sabtu, 15 Juni 2019. Dilaporkan Vogue, Dorsaf membuat wanita di tanah Arab bangga.
Perempuan berusia 33 tahun ini punya catatan panjang memimpin laga sepakbola pria. Dia mengawali menjadi korps baju hitam para beberapa pertandingan sepakbola wanita.
Pada Mei 2017, Dorsaf melakukan debut di pertandingan pria ketika dia menjadi wasit pertandingan antara Stade Tunisien dan Union Monastir.
Dorsaf mengatakan, dia terkejut ketika terpilih sebagai wasit di laga terakhir Liga Tunisia Divisi Pertama. Dorsaf menggambarkan pertandingan itu berjalan sukses.
" Saya harap beberapa orang akan mengerti bahwa wanita dapat melakukan pekerjaan itu, bahkan kadang-kadang, lebih baik daripada pria," ujar Dorsaf.
Dorsaf menyelesaikan studinya di Institut Olahraga dan Pendidikan Jasmani di Istana Al Said (ISSEPK) di Tunisia. Dia pertama kali menjadi guru pendidikan jasmani dan pesepakbola sebelum menjadi wasit pada 2012.
Dream - Piala Dunia Sepak Bola Wanita 2019 bergulir sejak 7 Juni hingga 7 Juli 2019. Turnamen akbar sepakbola wanita ini berlangsung di sembilan kota di Prancis.
Tak kalah dengan Piala Dunia sepakbola pria, Piala Dunia wanita juga banyak menarik perhatian khalayak.
Salah satu yang menjadi daya tarik adalah paras para punggawa lapangan hijau di ajang tersebut.
Tak sedikit para pesepak bola wanita yang memiliki paras cantik bak model maupun bintang film yang bikin gagal fokus.
Tak heran apabila mereka sering menjadi sorotan, tak hanya ketika berada di lapangan, melainkan juga ketika berada di luar lapangan.
Nah, dari pada makin penasaran, di bawah ini Dream telah merangkum 5 pesepakbola tercantik yang berlaga di Piala Dunia Wanita 2019. Check this out!
1. Alex Morgan.
foto: Instagram/@alexmorgan13
Punggawa timnas Amerika Serikat ini tengah menjadi buah bibir lantaran performa apiknya sejauh berlaga di Piala Dunia Wanita 2019.
Namun di balik kelihaiannya mengolah si kulit bundar, perempuan berusia 29 itu juga populer sebagai model dengan segudang prestasi.
2. Miranda Nild.
foto: Instagram/@mnild_8
Miranda Nild atau yang juga dikenal dengan nama Suchawadee Nildhamrong ialah pesepakbola blasteran Amerika-Thailand yang merupakan penyerang timnas sepak bola wanita Thailand. Pemain berusia 22 tahun itu pernah ke Indonesia saat Timnas Thailand bertanding di Asian Games 2018.
3. Zhao Lina.
foto: Instagram/@zhao__lina
Zhao Lina merupakan kiper timnas sepak bola wanita China yang tampil di Piala Dunia Wanita 2019. Sebagai kiper, ia memiliki postur yang tinggi yakni 187 cm. Lihatlah senyum manisnya yang membuat para pria terpesona.
4. Cho So-Hyun.
foto: Instagram/@sohyun_cho
Pesona kecantikan perempuan Asia begitu terpancar dari gelandang Korea Selatan bernama Cho So-Hyun ini. Saat ini, Cho So-Hyun bermain untuk klub West Ham United di Inggris. Di lapangan, ia sering tampil dengan gaya rambut panjang yang dikucir.
5. Ellie Carpenter.
foto: Instagram/@elliecarpenterr
Bek Australia, Ellie Carpenter tak kalah bikin gagal fokus. Baru berusia 19 tahun, ia telah mengukir sederet prestasi bersama timnas Australia. Di Olimpiade Brazil 2016, bahkan ia menjadi atlet termuda Australia. Carpenter telah memperkuat timnas Australia sejak umurnya 15 tahun.
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Throwback Serunya Dream Day Ramadan Fest bersama Royale Parfume Series by SoKlin Hijab
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
AMSI Ungkap Ancaman Besar Artificial Intelligence Pada Eksistensi Media
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu