Malapetaka Terjadi Saat Mayat Hendak Dikuburkan. (Foto: Cuplikan Video Youtube)
Dream - Proses pemakaman seharusnya berjalan dengan penuh khidmat, tanpa adanya insiden yang bisa mengganggu suasana.
Namun tidak demikian dengan acara pemakaman yang terjadi di distrik Pampas, Peru, berikut ini.
Dikutip dari Metro News, sebuah video memperlihatkan para pelayat menghadiri proses pemakaman seorang wanita.
Saat itu, salah satu pengusung jenazah sudah berada di dalam liang lahat saat proses penurunan peti mati.
Sementara beberapa pengusung jenazah lainnya tetap berada di atas untuk menahan tali yang digunakan untuk menurunkan peti mati.
Ketika peti mati sudah hampir masuk ke dalam, tiba-tiba salah satu pengusung jenazah terpeleset dan berusaha melompati liang lahat.
Sayangnya, kakinya tidak mampu mencapai pinggir liang lahat satunya sehingga dia jatuh dan menimpa peti mati tersebut.
Peti mati tersebut langsung terguling ke samping dan tutupnya terbuka. Insiden ini tentu saja membuat para pelayat terkejut dan marah.
Di latar belakang video itu terdengar teriakan dan tangisan orang-orang saat jenazah terlempar keluar. Seorang pria berusaha menutup kembali peti mati tersebut.
Namun sayang, dia mengalami kesulitan karena tutup peti mati tersebut rupanya sudah rusak.
Beberapa orang turun untuk mengembalikan jenazah ke dalam peti mati. Namun tetap saja mereka mengalami kesulitan menutup peti mati.
Setelah beberapa saat, peti mati itu akhirnya diangkat kembali ke atas tanpa penutup.
Sedangkan jenazah wanita itu sudah dalam keadaan tidak teratur seperti saat masih baru dibaringkan di dalam peti mati.
Beberapa waktu kemudian pemakaman tersebut kembali dilanjutkan dan berjalan dengan lancar.
Mereka mengatur kembali posisi jenazah wanita itu dan menutup peti mati itu seperti semula.
Sumber: Metro News
Advertisement
Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini

Kasus Influenza A di Indonesia Meningkat, Gejalanya Mirip Covid-19
