Tumis Telur Sayur, Hidangan 'Sat Set' untuk Sahur

Reporter : Mutia Nugraheni
Sabtu, 25 Maret 2023 06:01
Tumis Telur Sayur, Hidangan 'Sat Set' untuk Sahur
Makan ini cocok untuk anak kost dan kamu yang suka memasak simpel. Cara bikinnya mudah banget.

Dream - Sahabat Dream sedang mencari resep sayur simpel untuk sahur? Saat sahur penting untuk mengonsumsi sayur agar kebutuhan serat dan vitamin terpenuhi.

Tenang, ada resep sayur yang sangat " sat set" , yaitu Tumis Telur Sayur. Hanya butuh tiga bahan, kamu sudah bisa mendapat santapan sayur nikmat untuk sahur, bisa juga jadi menu buka puasa simpel.

Cocok banget  untukt anak kost dan bagi kamu yang tak suka ribet saat memasak. Simak yuk resepnya yang dibagikan akun Instagram @ideresepbundaku.

Bahan:.

- 1/4 kubis/kol, cuci bersih dan iris halus

- 3 buah wortel, iris tipis

- 3 butir telur

- 1 batang daun bawang

- 2 siung bawang putih, haluskan

- Kecap asin secukupnya

- Saos Tiram secukupnya

- Gula secukupnya

- Kaldu jamur secukupnya

 

1 dari 4 halaman

Cara Membuat:

Orak arik telur sayur© Instagram @ideresepbundaku

- Siapkan setengah kubis dan beberapa wortel segar kemudian potong tipis seperti yang biasa digunakan untuk bahan bakwan

- Kocok telur dan masukkan ke dalam minyak panas lalu orak-arik hingga matang kemudian tiriskan

- Tumis daun bawang yang sudah dipotong, kemudian masukkan irisan kol dan wortel tadi. Aduk seluruh bahan agar tercampur merata

- Tambahkan kecap asin dan saos tiram secukupnya. Jangan lupa berikan gula dan kaldu jamur

- Masukkan telur orak-arik tadi ke dalam bahan-bahan yang sudah dimasak. Tumis hingga bahan layu

- Angkat jika sudah matang sempurna. Tumis telur sayur kol siap dihidangkan

 

2 dari 4 halaman

Lihat Videonya

 


Mudah sekali kan? Jangan lupa recook ya Sahabat Dream.

 

Laporan Hany Puspita Sari

3 dari 4 halaman

Amankah Menyimpan Telur di Pintu Kulkas?

Dream - Telur tidak mudah membusuk jika disimpan dengan cara yang tepat. Menyimpan telur akan lebih mudah jika memiliki kulkas yang menyediakan tempatnya di pintu kulkas.

Sahabat Dream hanya perlu menaruh dan menata telur pada tempatnya setelah dibeli. Cara tersebut ternyata terbukti kurang baik bagi ketahanan telur.

Dokter Nadhira Afifa mengungkapkan penelitian yang menyatakan telur akan mengalami fluktuasi suhu serta kerusakan membran pelindung ketika disimpan di pintu kulkas.

Menyimpan Telur di Pintu Kulkas© Shutterstock

Foto: Shutterstock

Hal itu disebabkan seringnya pintu kulkas dibuka dan ditutup setiap hari, sehingga bakteri pun bisa berkembang biak. Potensi pertumbuhan bakteri semakin tinggi karena telur memiliki lebih dari 17 ribu pori-pori yang mudah terkontaminasi.

Gunakan wadah karton untuk menyimpan telur dan letakkan di area terdingin kulkas agar tidak mudah busuk. Jangan taruh telur di suhu ruangan jika ingin menyimpannya lebih lama.

Beri Komentar