Roro Fitria
Dream – Roro Fitria tengah menjadi sorotan. Bukan karena gaya glamor dan harta kekayaan yang dipamerkan. Wanita yang biasa menyebut dirinya Nyai ini ditangkap polisi karena dugaan memiliki Narkoba.
Sosok Roro memang tak pernah lepas dari glamor. Dia berulang kali tampil di depan publik dengan busana bernilai jutaan rupiah lengkap dengan aksesoris perhiasan mulai dari arting, gelang, dan cincin yang tak kalah mahal.
Untuk memudahkan aktivitas sehar-hari, Roro juga tak perlu lagi pusing. Sebauh mobil mewah keluaran Itali, Ferrari, menjadi tunggangannya.
Lalu berapa sebenarnya harta kekayaan Roro? Ini pengakuannya.
© Dream
Dalam sebuah kesempatan wawancara dengan Kapanlagi, Roro mengatakan uang belanjanya selama ini tak pernah menentu. " Tergantung belanja apa dulu?" jawabnya manja.
Dari alokasi uang belanjanya selama ini, porsi terbesar dihabiskan Roro untuk rumah. Selanjutnya adalah mobil, perhiasan, baju, tas, dan sepatu.
![]()
Roro sempat mengaku memiliki satu set perhiasan yang harganya ditaksir Rp1 miliar-1,5 miliar. Jika sedang melirik perhiasan baru, biasanya perhiasan milik ibunda tersebut ditukar tambah.
Untuk koleksi tas Hermes yang dimilikinya, Roro mengaku memiliki Rp250 juta-275 juta. " Aku sih gak begitu suka tas," ujarnya.
© Dream
Diakui Roro, kekayaannya selama ini memang berasal dari harta yang dimiliki mendiang ayahnya dan diwariskan dari ibunda kepada dirinya. Sumber kekayaan itu berasal dari bisnis properti.
Menurut Roro, properti memang salah satu bisnis yang disukainya. Roro mengaku tak bisa berbisnis kuliner seperti dilakukan para selebriti lain karena termasuk tipe wanita yang kurang telaten.
![]()
Sementara di bisnis properti, Roro mengaku hanya menjalankan bisnis yang sudah ada dan risikonya relatif kecil. Selain itu, keuntungan dari bisnis properti juga selalu naik setiap tahun.
Bisnis properti itu dalam bentuk tanah dan rumah yang dimiliki di Yogyakarta. Sementara di Jakarta, Roro memilih untuk berbisnis apartemen. Setiap keuntungan dari bisnis apartemen dia putar untuk kembali membeli unit baru.
© Dream
Dikutip dari Kapanlagi, Kamis 15 Februari 2018, Roro yang pernah menjadi bintang tamu di acara Hotam Paris Show pernah mengungkapkan harta kekayaannya selama ini. Pengakuan itu muncul setelah pengacara kondang tersebut mengulik seberapa banyak harta yang dimiliki Roro.
" Berapa total harta kamu. Mulai berlian, rumah, mobil, ya," ujar Hotman.
" Aset yang ini, yang tidak bergerak, seperti deposito berjangka, saham, itu juga termasuk?" jawab Roro
" Semuanya, jika dinilai dengan uang, berapa total harta warisan kamu?" balas Hotman
Sambil menjawab manja, Roro yang meminta agar ucapannya dirahasiakan mengaku memiliki harta senilai Rp750. Jawaban itu memancing penasaran Hotman.
![]()
" Rp 750 miliar?" tanya Hotman.
" Iya," tegas Roro.
Penari jaipongan di acara “ Sedap Malam” ini menyebut ada dua harta yang paling berharga, yaitu dompet dan tiara berlian. Roro menyebut dua benda ini seharga Rp10 miliar.
“ More or less,” kata dia ketika ditanya Hotman.
Advertisement
OMG! Kista Pecah Sampai Pendarahan, DJ Katty Butterfly Jalani Operasi

Pedagang Minta Bisnis Thrifting Dilegalkan dengan Bayar Pajak, Menkeu: Saya Nggak Peduli

Debut Jadi Sutradara, Reza Rahadian Nangis `Pangku` Dinobatkan Sebagai Film Terbaik FFI 2025

Dokter Ini Jadi Satu-Satunya Pembicara Indonesia dalam Forum Kecantikan Asia Pasifik di Korsel

Pantas AC Sering Kurang Dingin, Studi Ini Ungkap Udara Malam Hari Kian Terasa Lebih Panas


FamFest 2025 Hadirkan Pengalaman Seru untuk Lebih dari 1.000 Keluarga Indonesia

7 Makanan Tinggi Kolagen yang Bikin Kulit Tetap Kencang dan Sehat


Dikira Kain Batik Menjulur dari Plafon Kamar Mandi Jebol, Pas Dicek Ternyata Piton Seberat 60 Kg!

OMG! Kista Pecah Sampai Pendarahan, DJ Katty Butterfly Jalani Operasi

Pedagang Minta Bisnis Thrifting Dilegalkan dengan Bayar Pajak, Menkeu: Saya Nggak Peduli

Debut Jadi Sutradara, Reza Rahadian Nangis `Pangku` Dinobatkan Sebagai Film Terbaik FFI 2025