Di Piala Dunia 2014, Ronaldo Mendapatkan Gaji Rp5,7 Miliar Seminggu
Dream - Sudah bukan rahasia umum lagi jika Piala Dunia adalah turnamen olahraga yang melibatkan uang dalam jumlah besar. Pemain terbaik dunia yang memamerkan keterampilan mereka di Brasil akhir-akhir ini diyakini mendapatkan sejumlah besar uang atas partisipasi mereka dalam turnamen 32 hari itu.
Superstar asal Portugal, Cristiano Ronaldo adalah pemain dengan bayaran tertinggi kedua di dunia. Menurut daftar Forbes 2014, gaji Ronaldo adalah sekitar US$80 juta (Rp938 miliar). Sementara bintang Argentina Lionel Messi adalah pesepakbola dengan bayaran tertinggi ke-4. Gaji Messi disebutkan sebesar U$64,7 juta (759 miliar).
Untuk Piala Dunia 2014, Ronaldo dikabarkan mendapatkan gaji US$490.870 seminggu (Rp5,7 miliar). Setelah dipotong pajak, total gaji pemain 29 tahun ini adalah US$2.243.997 (Rp26 miliar) hanya dalam 32 hari saja. Tapi seberapa banyak rumah atau properti yang Ronaldo bisa beli dengan gaji dari main di Piala Dunia 2014 itu?
Menurut portal properti Lamudi, Ronaldo memiliki peluang untuk memborong rumah dari gaji di Piala Dunia 2014 di Asia maupun Afrika dan sebagian kecil Amerika Selatan.
Dari data yang dilansir Lamudi terungkap Ronaldo akan mampu memborong seluruh rumah di Afrika, termasuk 37 rumah mewah dengan tiga kamar tidur dan dua kamar mandi di Madagaskar. Atau dia bisa memborong 27 rumah mewah dengan tiga kamar tidur dan satu kamar mandi di Uganda.
Jika Ronaldo memutuskan beli apartemen di Asia, dia bisa membeli 37 apartemen mewah dengan tiga kamar tidur dan tiga kamar mandi di Pakistan. Ronaldo juga bisa menghabiskan gajinya dari main di Piala Dunia 2014 dengan membeli 23 apartemen dengan ukuran yang sama di Bangladesh.
Sayangnya, gaji Ronaldo hanya bisa 4 apartemen mewah saja jika dia memutuskan beli di Arab Saudi. (Ism)
Advertisement
Coba Tenangkan Diri Dulu, Begini Cara Mengatasi Gejala Serangan Jantung Saat Sendirian

Heboh Robot Humanoid IRON: Gerakan Nyaris Luwes, Sampai Perlu Dibuktikan Bukan Manusia

Jangan Anggap Remeh! Psikolog Ungkap Perundungan Verbal Bisa Mengarah pada Hal Lebih Parah


Ujian Tengah Semester Bentrok dengan Syuting, Prilly Latuconsina Numpang Kamar Warga


Honda Culture Indonesia Vol.2 Digelar di Jakarta, Ribuan Pengunjung Hadiri Pameran Komunitas Honda
Penampilan Alya Zurayya di Acara Dream Day Ramadan Fest 2023 Day 6

Proses Pembuatannya Sampai 2 Tahun, Bonvie Haircare Rilis Produk Perawatan Rambut Khusus Cowok


Siswa SMPN 19 Tangsel Diduga Korban Bullying Meninggal Dunia, Sempat Koma di RS

Coba Tenangkan Diri Dulu, Begini Cara Mengatasi Gejala Serangan Jantung Saat Sendirian

Artis dan Presenter Marissa Anita Gugat Cerai Suami Usai Menikah 17 Tahun

Heboh Robot Humanoid IRON: Gerakan Nyaris Luwes, Sampai Perlu Dibuktikan Bukan Manusia