Foto: Glam And Glow 2022
Dream - Salah satu bentuk aktivitas Me Time paling diimpikan perempuan adalah merawat diri mulai dari ujung kepala sampai kaki sepanjang hari. Selain menenangkan pikiran, Kaum Hawa juga bisa relaksasi sejenak pikiran dan kejenuhan pekerjaan atau urusan rumah tangga.
'Skincare time' mungkin bisa jadi pilihan kamu untuk menghabiskan pekan di akhir bulan ini untuk memanjakan seluruh anggota tubuh dengan sederet perawatan yang kian hari makin beragam.
Di momen 'skincare time' kita seolah meluruhkan semua debu dan kotoran yang menempel di tubuh dan mengaplikasikan kembali produk-produk perawatan seperti scrub, pelembap, serum, dan lainnya.
Jika rambut kamu selama ini dirawat hanya dengan sampo dan kondisioner, mungkin kini saatnya melakukan rangkaian perawatan seperti serum, hair oil, tonic, dan masker. Ketika sudah selesai, kamu bisa merasakan mahkota kepala itu untuk terjaga kesehatan dan perawatannya.
Begitu juga dengan anggota tubuh seperti kulit wajah, tangan, sampai kaki. Ragam perawatan seperti lotion, pelembap, toner, serum, masker, sunscreen bisa kamu terapkan baik sebelum beraktivitas maupun sebelum tidur di malam hari. Apalagi jika kamu sering terpapar sinar matahari karena aktivitas padat di luar ruangan.
© Dream.co.id
Bingung untuk menentukan produk perawatan apa yang cocok? Mengapa tak coba mempelajari semua alat perang perawatan tubuh kamu dengan datang ke event kecantikan Glam and Glow 2022 yang digelar Dream.co.id.
Sambil menikmati akhir pekan Me Time, kamu bisa datang ke event Glam and Glow 2022 'BeYOUtiful Starts From Being You' yang digelar offline selama tiga hari mulai 25-27 November 2022 di PIK Avenue, Jakarta.
Selain bisa mendapatkan ragam produk kecantikan dan kesehatan tubuh di 'Diamarket: A Pop up Bazaar', Sahabat Dream juga bisa nikmati kegiatan seru seperti Ngobras Cantik bersama influencer kecantikan, workout class, photobooth installation yang tersedia di PIK Avenue.
Di kawasan yang cukup dekat dengan pantai, kamu juga jangan melewatkan mendapatkan ice pop secara gratis, Sahabat Dream.
Digelar secara gratis, kamu bisa ajak seluruh anggota keluarga atau para sahabat untuk nikmati Glam And Glow 2022 di akhir pekan nanti.
Yuk siapkan waktu kamu, Sahabat Dream.
Dream - Banyak wanita menginginkan base makeup yang mulus dan natural seperti riasan aktris di drama Korea. Tampilan wajah mereka terlihat mulus dan natural meski menggunakan base makeup, eyeliner, lipstik, blush, serta produk lainnya.
Mendapatkan base makeup yang mulus pun tidak sulit. Teknik menggunakan base makeup ala makeup artist (MUA) asal Korea diungkapkan oleh akun Instagram @iykaliyka.
Sering Disepelekan, Sensasi Gatal Bisa jadi Gejala Penyakit Serius
MUA asal Solo itu mencoba teknik tersebut dengan menggunakan dua aplikator makeup untuk mengaplikasikan foundation. Begini tutorialnya.
Pertama-tama, gunakan skincare dan primer jika dibutuhkan. Pastikan wajahmu bersih dan cukup lembap agar riasan lebih mudah menempel.
Setelah itu, tuangkan foundation pada punggung tangan secukupnya. Lalu, ambil foundation menggunakan spatula makeup.
Bingung Pilih Skincare? Simak Pedoman Dokter untuk Perawatan Kulit Pemula
© Instagram @iykaliyka
Foto: Instagram @iykaliyka
© Instagram @iykaliyka
Foto: Instagram @iykaliyka
Coba 3 Tren Makeup Douyin untuk Mendapatkan Makeup Flawless dan Natural
Usapkan foundation ke pipi dengan cara menggeser spatula. Ratakan foundation menggunakan spons atau puff hingga benar-benar merata.
© Instagram @iykaliyka
Foto: Instagram @iykaliyka
Cara ini bisa membuat pemakaian foundation lebih sedikit dan meningkatkan coverage produknya. Jadi, kamu bisa mendapatkan hasil base makeup yang lebih natural dan flawless.
5 Doa Orang Terdzolimi Sesuai Sunnah, Menguatkan Iman dan Jadi Penolong dalam Kesulitan
Prilly Latuconsina Jadi 'Emily in Paris', Total Nilai Outfitnya Bikin Tercengang
Berpotensi Malapraktik, MUI Larang Subsidi Biaya Haji dari Dana Jemaah yang Belum Berangkat
Doa Mau Belajar Agar Dimudahkan dan Dilancarkan dalam Menyerap Ilmu
Penangkapan Penjahat di Awal Tahun, Bos Mafia Buronan Nomer Satu Italia
Doa Mau Belajar Agar Dimudahkan dan Dilancarkan dalam Menyerap Ilmu
Deretan Artis yang Ngaku Pernah Tinggal Serumah Saat Pacaran!
5 Doa Orang Terdzolimi Sesuai Sunnah, Menguatkan Iman dan Jadi Penolong dalam Kesulitan
Wajah Titi DJ Berubah usai Jalani Operasi Plastik Anti Penuaan
7 Arti Mimpi ke Pantai Menurut Islam dan Primbon, Salah Satunya Lambangkan Ketenangan Hidup