Roey, Bayi 3 Tahun Berwajah Tua (dailymail.co.uk)
Dream - Wajah lucu dan menggemaskan pasti ditemukan di setiap anak balita. Tetapi, jangan harap wajah tersebut ditemukan pada Roey.
Bayi tiga tahun asal Ohio, Amerika Serikat (AS) ini memiliki wajah sangat tua. Wajah tersebut tidak lazim bagi anak seusianya.
Padahal, Roey bukan Balita yang mengidap penyakit. Hidupnya cukup sehat dan tidak ada satupun kelainan ditemukan dalam tubuhnya.
Foto Roey kemudian menyebar di dunia maya dan membuat para netizen heboh.
Ternyata, wajah Roey hanyalah sebuah make up yang dibuat oleh bibinya, Samantha Parson. Samantha ternyata merupakan seorang seniman make up.
Samantha mengunggah foto Roey yang telah didandani dan berwajah seperti nenek-nenek ke Twitter. Foto tersebut langsung tersebar.
" Hari ini saat saya dititipi bayi, saya bertanya kepada keponakan saya apakah saya boleh memakaikan maskara dan mendandani dia," tulis Samantha dalam akun Twitter.
Unggahan Samantha telah diretweet sebanyak 27.000 kali dan sebanyak 36.000 pengguna twitter lainnya menyukainya.
" Saya akan melakukan ini kepada putri saya ketika dia duduk di sekolah dasar nanti," tulis pemilik akun Daniella.
" Ternyata gadis kecil menjadi guru pengganti di sekolah menengah," tulis Chad Wilson.
" Saya bahkan tidak bisa percaya apa yang saya lihat. Ini adalah masa depan saya," kicau Allie Susralski.
Sumber: dailymail.co.uk
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Penampilan Alya Zurayya di Acara Dream Day Ramadan Fest 2023 Day 6
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib