Bridesmaid Lesty Kejora (Foto: Instagram/@guginugraha)
Dream - Rizky Billar dan Lesti Kejora kini telah sah menyandang status sebagai pasangan suami istri. Keduanya melangsungkan akad nikah di Hotel Intercontinental, Jakarta Selatan, pada Kamis 19 Agustus 2021.
Meski hanya dihadiri oleh 30 tamu undangan, pernikahan pasangan muda itu berjalan dengan khidmat. Keduanya juga sangat bahagia karena para sahabatnya menghadiri momen spesial tersebut.
Beberapa selebriti tanah air yang menjadi sahabat Lesty dan Billar bertugas sebagai groomsmen dan bridesmaid. Para briedsmaid Lesti Kejora bahkan tampil menawan dan kompak dengan kebaya bernuansa nude.
Penasaran seperti apa penampilan mereka?

Mengenakan kebaya rancangan Gugi Nugraha, para briedsmaid cantik ini menyempatkan diri untuk mirror selfie.

Cut Syifa begitu memesona dengan model kebaya modern. Kebaya yang dikenakan pemain sinetron 'Samudra Cinta' tersebut memiliki potongan panjang pada bagian belakang. Untuk hijabnya, ia mengenakan hijab krem.

Anak sulung Iis Dahlia, Salshadilla tampil anggun saat mengenakan kebaya klasik modern. Ia menambahkan hand bag untuk melengkapi penampilannya.

Tampil flawless di acara pernikahan Lesti dan Billar, aura elegan begitu memancar dari diri Putri D'Academy.

Melody Laksani terlihat cantik dengan kebaya modern. Hijab berwarna krem sangat sesuai dengan makeup nuansa pink yang menghiasi wajahnya.

Kebaya berdetail puff slevees membuat penampilan Dinda Hauw makin feminim. Gaya Dinda makin menawan berkat polesan makeup soft glam.

Margin Wieheerm yang tengah hamil memilih mengenakan kebaya modern yang lebih kasual. Wajahnya juga dihiasi dengan makeup bold yang membuat penampilannya tambah menawan.

Syifa Hadju memamerkan senyum manisnya saat mengenakan kebaya klasik modern. Rambutnya indah milik Syifa juga disanggul kekinian.
(Sumber: Brilio.net)