Raffi Ahmad Dan Nagita Slavina (Foto: @raffinagita1717)
Dream - Nagita Slavina dikenal salah satu artis tajir melintir. Apa pun yang dipakai oleh istri Raffi Ahmad ini selalu branded. Termasuk dompet mini berwarna pink terang ini.
Siapa sangka dompet mini yang dikeluarkan wanita yang akrab disapa Gigi ini dari brand ternama Hermes.
Sudah bisa dibayangkan jika harga dompet ini begitu fantastis. Dikutip akun @hermes.selebritis, dompet berwarna pink milik Gigi itu Rp 35 jutaan.
" Rp 34.488.000 / $2,225.00 ($1 : 15.500)," tulis akun @hermes.selebritis dikutip Dream, Kamis 24 Maret 2023.
© Dompet Nagita Slavina
Tak butuh lama unggahan akun @hermes.selebritis ini ramai dikomentari warganet. Banyak dari mereka yang takjub sekaligus syok saat mengetahui harga dompet mini ibu dua anak itu.
" Gilaa ihhh 34 jt mah isi Dompet gw kek gitu 🔥 ini Dompet nya Doang," tulis akun @" wulandr.msn.
" emejinggggg mamagi," tulis akun @ilfaa_sylvia.
" Aku yg pake jimshoney bisa apa," tulis akun @fitriansyh__.
Dream - Nagita Slavina dikenal memiliki tas mewah dengan berbagai model. Tak disangka, baru-baru ini tampak tas Nagita tergeletak di lantai bersama kotaknya.
Tas warna taupe yang tergeletak itu diketahui keluaran rumah mode ternama Hermes. Tas itu adalah tipe Kelly dengan desain turnlock baru yang beda dari biasanya.
© Instagram @hermes.selebritii
Tas Kelly milik Nagita ini memiliki turnlock yang miring. Aksen turnlock yang miring inilah yang membuat tampilan tas semakin unik.
Penasaran dengan harga tas yang tergeletak ini? Hermes Kelly sellier en desordre ini dibanderol US$72.500 atau setara Rp1,1 Miliar berdasarkan ulasan Instagram @hermes.selebritii.
Dream - Warna hitam memang membuat tampilan tampak lebih menarik tanpa terkesan berlebihan. Tak heran di acara penting, deretan selebriti memilih outfit dengan warna hitam untuk memancarkan aura elegan pada dirinya.
Seperti tampilan Nagita Slavina baru-baru ini. Istri Raffi Ahmad ini tampil simpel namun elegan dengan dress berwarna hitam.
© Instagram @fashion_nagitaslavina
Dress keluaran brand Self Portrait ini terlihat mewah juga manis dipakai ibu dua anak ini. Dilansir dari Instagram @fashion_nagitaslavina, Cutout Back Metallic Boucle Midi Dress ini dibanderol Rp8,8 jutaan.
Meskipun desainnya simpel namun berhasil membuat look Nagita tampak luar biasa, bahkan memberi reaksi positif dari warganet.
" Simple elegan ga heboh 😍," tulis akun @tinaajiee.
" Simple elegan dan satu lagi buat jantung gue geser , thankyou nagita 😢," tulis akun @vroo.tm.
Dress hitam dengan potongan atas blazer ini memiliki kerah khas blazer dengan sentuhan bahan satin yang mengilap. Memiliki aksen potongan menyempit pada bagian pinggang dan train a-line yang anggun.
Tak ada corak ataupun bordir pada dress ini, hanya kain hitam polos yang simpel namun memberi kesan berkelas.
Dream - Sahabat Dream mungkin tidak asing dengan gaya Nagita Slavina yang kerap terlihat menggunakan baju bermotif. Modelnya pun tergolong sama dengan potongan minimalis berlengan pendek.
Beberapa waktu lalu, istri Raffi Ahmad itu terlihat menggunakan kemeja yang colorful. Atasan ini memiliki potongan lengan tiga perempat dengan sentuhan motif di seluruh sisi kemeja.
© Instagram @fashion_nagitaslavina
Kemeja ini memadukan motif lingkaran, garis dan gelombang yang beragam.
Tak kalah dengan ramainya motif yang dituangkan pada kemeja ini, warnanya pun beragam.
Oranye, pinki, kuning, electric blue, taupe dan kelly green perpadu apik pada kemeja ini. Kemeja keluaran brand NASL ini merupakan kemeja one set yang dilengkapi dengan celana pendek bermotif senada.
Berdasarkan ulasan Instagram @fashion_nagitaslavina, One Set Full Printed Lapel Shirt and Short Pants ini dibanderol Rp2,7 juta.
Dream - Memadukan cardigan dengan jeans, biasanya jadi outfit andalan untuk tampil santai. Cocok untuk pergi ke mal atau makan bareng teman-teman dekat.
Nagita Slavina juga suka mengenakan dua outfit ini, tapi dengan 'kelas' yang berbeda. Dari sebuah foto tampak Nagita menghabiskan akhir pekan bersama suami dan kerabatnya.
Ia mengenakan cardigan berbahan wol rajut ini bermodel sederhana dengan sentuhan V neck dan 4 kancing silver yang bersusun. Di bagian lengan pun dibuat dengan potongan klasik panjang seperti cardigan wol pada umumnya.
© Instagram @fashion_nagitaslavina
Jika dilihat lebih detail di bagian kanan dan kiri cardigan ini tampak sentuhan pleated berwarna army yang sekilas hampir menyatu.
Tampak sentuhan motif bunga berwarna putih menghiasi kain pleated army dari Haze Star Print Pleated Panel V-neck Cardigan ini.
Meskipun tampak sederhana, cardigan hasil kolaborasi Sacai dan Eric ini dibanderol US$830 atau setara Rp12,5 juta berdasarkan ulasan Instagram @fashion_nagitaslavina.
Rapi dan Cetar, Trik MUA Pasang Fake Eyelashes Rapi di Mata Oriental
Airport Style Nagita, Pakai Kaus Oblong Sambil Geret Koper Rp259 Juta
Jenita Janet Rela Kehilangan Pekerjaan Usai Berhijab: Saya Ikhlaskan karena Hidup Lebih Tenang
Tetap Memikat, Makeup Pengantin dengan Lipstik Nude
Mix and Match Kemeja Oversized Jadi 3 Outfit Berbeda
Manfaat Sholawat Nariyah dan Bacaannya yang Sangat Baik Diamalkan setelah Sholat Fardhu
Viral Gadis Garut Dinikahi Oppa Korea yang Tampan, Keluarga Pria Alami Culture Shock Saat Resepsi!
Potret Penampakan Rumah Menolak Digusur, Posisinya di Luar Nalar Bikin Geleng-Geleng Kepala!
Detik-detik Rebecca Klopper Minta Maaf usai Video Miripnya Viral
7 Gaya 'Hot' Nia Ramadhani Pakai Baju Transparan di Depan Mertua, Netizen: Sungguh Sempurna!