Koleski 'Turn Back Time'(Foto: Istimewa)
Dream - Mengusung konsep tahun 80-an, dua brand fashion Nona dan Noore resmi mengeluarkan koleksi kolaborasi pertama mereka. Koleksi bertajuk 'Turn Back Time' tersebut merupakan koleksi outfit berjenis athleisure wear pertama brand fashion Nona. Deretan outfit ini juga melengkapi koleksi modest activew wear yang menjadi ciri khas Noore.
'Turn Back Time' mempersembahkan loose fashion statement dalam athleisure wear yang memadukan karakter dari kedua brand tersebut. Pada koleksi ini, loose fashion wear yang menjadi karakterik Nona berpadu dengan gaya modest activewear ala Noore.
Andani Agni Putri, Brand Founder Nona mengatakan busana yang terdapat dalam koleksi ini menekankan molde cutting bergaya 80-an dan dipadukan dengan warna-warna fun. Menurutnya. 'Turn Back Time' menjadi suguhan yang fresh bagi pelanggan Nona dan Noore.
" Menekankan pada cutting bergaya 80-an dan dipadukan dengan warna-warna yang fun namun tetap mengedepankan kenyamanan bagi pemakainya menjadikan koleksi ini sebagai suguhan yang fresh bagi pelanggan Nonadan Noore.” ujar Andani dalam keterangan tertulis, Jumat 21 Mei 2021.
Sementara itu, Brand Founder Noore, Adidharma Sudradjat mengungkapkan antusiasmenya dalam kolaborasi pertama tersebut. Peluncuran busana terbaru ini sekaligus menjadi bentuk komitmen Noore untuk terus memberikan pakaian olahraga yang nyaman namun disajikan dalam nuansa warna baru dan cocok digunakan dalam aktivitas sehari-hari
“ Kami sangat antusias dengan kolaborasi kali ini, karena terdapat dua DNA brand yang berbeda namun bersatu dalam satu koleksi sehingga akan menampilkan koleksi yang sangat berbeda dari sebelumnya," tutur Adidharma.
Koleksi 'Turn Back Time' terdiri dari outerwear yaitu jaket dan vest, atasan lengan panjang serta tanpa lengan. Selain itu, koleksi ini juga menampilkan beragam celana legging, shorts, dan harem pants yang tersedia dalam warna-warna retro seperti kuning mustard, hijau sage, maroon, biru tua, ungu, dan coklat.
Noore berharap koleksi kolaborasi ini dapat menjadi pilihan bagi pelanggan yang ingin tampil sporty ketika beraktivitas sehari-hari namun tetap stylish ketika berolahraga. Koleksi ini pun diharapkan dapat memberikan inspirasi gaya baru yang old and bold bagi seluruh pelanggan Nona dan Noore.
Peluncuran koleksi Nona x Noore ini terbagi dalam dua batch, yakni pertama pada 19 Mei 2021 dan mendatang 7 Juni 2021. Koleksi 'Turn Back Time' dapat ditemukan di setiap marketplace Nona dan Noore, website, dan selanjutnya di toko offline Nona dan Noore.
Advertisement
Hobi Membaca? Ini 4 Komunitas Literasi yang Bisa Kamu Ikuti
Baru Dirilis ChatGPT Atlas, Browser dengan AI yang `Satset` Banget
Bikin Syok, Makan Bakso Saat Dibelah Ternyata Ada Uang Rp1000
Kemenkeu Siapkan Rp20 Triliun untuk Hapus Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan
5 Komunitas Olahraga di Decathlon Summarecon Bekasi, Yuk Gabung!