Telinga Gatal Tidak Selalu Disebabkan Oleh Kotoran. (Foto: Shutterstock)
Dream - Banyak orang yang kerap menggaruk telinganya sepanjang hari. Telinga gatal tidak selalu disebabkan oleh kotoran.
Kondisi ini bisa disebabkan oleh berbagai hal. Sayangnya jika terus digaruk, telinga akan mengalami iritasi. Dilansir dari Sehatq.com, berikut penyebab telinga gatal:
Kulit Kering

Telinga akan mengering ketika tidak memproduksi minyak maupun kotoran yang cukup. Keringnya telinga dapat menyebabkan rasa gatal, bahkan kulit mengelupas di dalam maupun sekitar telingamu.

Rasa gatal bisa menjadi pertanda telingamu mengalami infeksi. Hal ini bisa disebabkan oleh bakteri atau virus saat kamu menderita flu. Tidak hanya gatal, kamu dapat merasa sakit, kemerahan dan bengkak pada telinga.

Kotoran di luar telinga yang menumpuk karena tidak dibersihkan dapat membuatmu merasa gatal. Bahkan, pendengaranmu bisa terganggu karenanya. Kamu harus menghindari memasukkan jari, cutton bud atau kapas pada telinga.

Kondisi ini terjadi pada kulit di dalam dan sekitar saluran telinga. Dermatitis bisa disebabkan oleh alergi makanan, produk atau aksesoris. Hal inilah yang akan membuat telinga gatal dan kemerahan.
Jika merasa gatal, kamu bisa mengatasinya dengan salep antibiotik, baby oil atau obat tetes. Namun, kamu perlu berkonsultasi pada dokter sebelum menggunakannya.
(Sumber: Sehatq.com)
Advertisement