(Foto: Melanie Haute Hijab)
Dream - Selalu banyak cara membuat baju-baju lama kembali terlihat seperti baru lagi. Kekuatan padupadan, menjadikan koleksi lama tetap terlihat modis sesuai dengan tren fashion yang sedang ngehits.
Simak saja gaya berbusana pemilik blog Haute Hijab, yang kerap membagikan tips untuk para hijaber.
Melalui tulisannya, Melanie kali ini membagikan inspirasi untuk tampil manis saat mengenakan long dress.
Agar gaya tak terkesan monoton, hijaber asal Amerika Serikat ini menyarankan untuk mengenakan floral dress dengan cara berbeda. Jangan biarkan vintage dress kamu menganggur di lemari, karena akan bisa di-styling dengan celana jins.
Penasaran seperti apa caranya? Menurut Melanie, kamu hanya perlu membuka sebagian kancing gaun. Terutama di bagian perut ke bawah, tapi sebelumnya jangan lupa kenakan skinny jeans dulu ya.
Hal ini bertujuan agar kaki tetap terlihat jenjang, dan bagian belakang tidak terlihat terlalu besar. Padankan dengan hijab polos, yang mudah dibentuk.
Terakhir, kamu hanya perlu menambahkan belt kecil untuk membentuk siluet di bagian pinggang. Nah, uniknya perempuan berparas manis ini pernah kehilangan sabuk kecilnya.
Tapi hal itu dapat diatasi dengan mudah loh. Tanpa berpikir panjang, ia langsung memaanfaatkan bagian tali tas yang berukuran panjang menjadi ikat pinggang yang cantik. Cerdas bukan idenya? Happy trying Sahabat Dream!(Sah)
Advertisement
Bikin Syok, Makan Bakso Saat Dibelah Ternyata Ada Uang Rp1000
Kemenkeu Siapkan Rp20 Triliun untuk Hapus Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan
5 Komunitas Olahraga di Decathlon Summarecon Bekasi, Yuk Gabung!
Fakta Unik di Ethiopia yang Kini Masih 2018 Meski Dunia Sudah Tahun 2025
Belajar Sejarah Nggak Lagi Boring Bareng Komunitas Jelajah
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu
Bikin Syok, Makan Bakso Saat Dibelah Ternyata Ada Uang Rp1000
Kemenkeu Siapkan Rp20 Triliun untuk Hapus Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan
5 Komunitas Olahraga di Decathlon Summarecon Bekasi, Yuk Gabung!