Foto: Shutterstock
Dream - Tinggal beberapa hari lagi, Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) akan tiba. Sejumlah e-commerce tengah menyiapkan beragam promo menarik menyambut datangnya momen besar belanja itu yang jatuh pada 12 Desember nanti.
Demikian halnya dengan Lazada. Perusahaan e-commerce terbesar di Asia Tenggara ini siap menggelar Lazada 12.12 Grand Year End Sale pada 12, 13, dan 14 Desember 2019.
Memeriahkan momen ini, Lazada menyiapkan kejutan yang sayang dilewatkan. Kejutan itu berupa voucher senilai Rp12 miliar.
“ 12.12 merupakan momen bagi Lazada untuk berkreativitas untuk nilai lebih bagi konsumen lagi,” ucap Chief Marketing Officer Lazada Indonesia, Monika Rudijono, kemarin.
© dream.co.id
Monika Rudijono/Foto: Dream.co.id-Diah Tamayanti
Voucher 12 miliar dapat dikumpulkan mulai 5-12 Desember. Voucher tersebut dapat digunakan pada periode 12-14 Desember nanti.
Untuk pengguna yang ingin mengumpulkan voucher, Lazada menyiapkan cara interaktif lewat aplikasi. Seperti gim di aplikasi, livestream game show Guess It King pada 9 Desember, juga ada MojiGo dan Stamp Hut pada 5-14 Des.
Games-games itu cuma hadir pukul 17.00-20.00 WIB. Jadi, Sahabat Dream jangan sampai terlewat.
Tak hanya voucher senilai Rp12 miliar, Lazada juga hadirkan flash sale dengan beragam produk senilai Rp12.
© dream.co.id
Lazada Indonesia/Dream.co.id
Selain itu, kamu juga bisa nikmati layanan gratis ongkir ke seluruh Indonesia.
SVP Traffic and Operation, Haikal Bektianggoro mengatakan, 12.12 jadi perayaan yang akan mewujudkan wishlist dari konsumen lazada.
“ Dengan waktu tiga hari dari tanggal 12 sampai 14 (Desember) untuk kabulkan keinginan kalian,” tutur Haikal.
Mengusung tema “ Kabulkan Keinginanmu”, Haikal mengatakan Lazada juga menghadirkan berbagai hadiah menarik. Seperti berlibur ke Bali, Korea, Jepang, tampil sepanggung dengan Andmesh di Lazada 12.12 Grand Show.
Selain itu, ada hadiah istimewa yaitu 2 tiket menyaksikan Music Biggest Night, 62nd Grammy Award secara langsung di Los Angeles.
© shutterstock.com
Lazada Indonesia/Dream.co.id
Pssst... masih ada lagi. Haikal juga berikan bocoran promo 12.12 lho, salah satunya iPhone XS Max yang bisa kamu dapatkan cuma Rp12 di flash sale nanti.
(Laporan: Diah Tamayanti)
10 Artis Top Ini Pernah Jadi Model Video Klip Sheila On 7, Foto Lawasnya Bikin Pangling
Penampakan Kolam Renang Raffi Ahmad di 3 Rumah Mewahnya, Terakhir Paling Wow!
Penampakan Megahnya Masjid Ivan Gunawan di Afrika, Habiskan Dana Rp1,5 Miliar
Penampilan Peggy Melati Setelah Dinikahi Saudagar Kaya dari New Zealand, Bikin Pangling!
Pemilik 12.000 Apartemen Ini Bongkar Tips Jadi Orang Kaya, Apa Saja?