Foto: Instagram @vebbypalwinta
Dream - Ketika artis lain menghabiskan libur tahun baru dengan pergi ke luar negeri, selebriti ini justu menunaikan ibadah umroh.
Mereka mengunjungi Tanah Suci sebagai bentuk langkah berhijrah.
Tak sendiri, mereka juga ditemani dengan sahabat dan keluarga masing-masing. Momen itu tentunya dibagikan lewat akun Instagram mereka.
Nah, ada beberapa gaya outfit untuk umroh yang kamu bisa tiru.
Siapa tahu Sahabat Dream berkesempatan untuk umroh, yuk tengok gayanya di bawah ini:
© Foto: Instagram @vebbypalwinta

Foto: Instagram @vebbypalwinta
Mantan kekasih Rizky Febian ini menghabiskan malam tahun baru di Tanah Suci.
Ia tampil cantik dalam balutan gamis hitam beraksen two-tone. Sentuhan warna hijau di bagian tangan dan kaki membuatnya semakin anggun.
© Foto: Instagram @maiaestiantyreal

Foto: Instagram @maiaestiantyreal
Maia Estianty juga turut melaksanakan ibadah umroh bersama Al dan Dul.
Di Madinah, Maia tampil anggun dalam balutan outfit serba hitam. Ia memakai long dress yang dipadu dengan hijab veil.
© Foto: Instagram @cita_citata

Foto: Instagram @cita_citata
Penampilan berhijab penyanyi dangdut Cita Citata menarik perhatian publik. Ia sedang melangsungkan ibadah umroh bersama sahabatnya, Aliza Putri.
Busananya lebih cerah dengan nuansa pastel. Ia mengenakan gamis yang dipadu dengan outer bercorak minimalis. Penampilannya makin trendy dengan waist bag hitam.
© Foto: Instagram @maudyayunda

Foto: Instagram @maudyayunda
Selain hitam, kamu juga bisa pakai gamis putih seperti Maudy Ayunda. Gamis model kaftan itu membuatnya terlihat sangat lembut.
Busananya dipadukan dengan jilbab berwarna serupa yang menutupi bagian dada. Handbag di tangannya juga mempercantik penampilan.