Dream - Semenjak berhijab, Nikita Mirzani kebanjiran pekerjaan. Mulai dari mengisi acara di televisi hingga endorse baju muslim. Tak sampai di situ, dia juga banyak mendapatkan hadiah berupa hijab.
" Iya banyak banget. Alhamdulillah banyak banget," kata Nikita Mirzani saat di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, kemarin.
Hadiah hijab itu tidak hanya dari teman-temannya, melainkan juga dari rekan sesama artis.
" Dari kalangan artis juga ada Ivan Gunawan, Ruben Onsu, ada bunda Ana Avantie, terus ada Zaskia Adya Mecca, Irfan Hakim, duh banyak banget," katanya.
Niki tak henti-hentinya bersyukur, ternyata dengan berhijab dia justru tetap mendapatkan kelimpahan rezeki.
Sahabat-sahabat Nikita pun menyadari, jika selama ini dia kekurangan baju muslim, sehingga banyak memberikannya baju muslim dan hijab.
" Bukan endorse kalau mereka. Mereka mah ngasih. Karena mereka tahu baju Niki minim semua," imbuhnya.