MUI Luncurkan Aplikasi Produk Halal
Dream - Mencari produk halal di Indonesia kini semakin mudah. Bahkan bisa dilakukan melalui sentuhan ujung jari. Sebab, aplikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) sudah bisa diakses secara online.
Dikutip Dream dari laman resmi MUI, Kamis 22 Mei 2014, MUI telah meluncurkan aplikasi ‘Pro Halal MUI’ di Google Play pada pada ponsel pintar berbasis Android. Kerja sama itu telah dilakukan sejak setahun lalu.
Awal bulan ini, MUI juga melakukan langkah serupa. Namun kali ini bekerja sama dengan Blackberry Commerce. Dari kerja sama ini, diluncurkan aplikasi Halal MUI di ponsel dengan sistim operasi BB 10.
Di dalam konten itu para pengguna bisa memperoleh informasi produk halal, direktori halal, berita and informasi, hingga pendaftaran via Cerol SS 23000 —sistim pelayanan sertifikasi halal LPPOM MUI secara online.
" Fasilitas informasi halal secara gratis via Blackberry ini merupakan kerjasama antara LPPOM MUI dengan Blackberry Commerce yang telah ditandatangani pada 21 April 2014," kata Direktur LP-POM MUI, Lukmanul Hakim.

Aplikasi produk halal MUI. Sumber: MUI
" Diharapkan dengan fasilitas ini masyarakat semakin dimudahkan dalam mencari informasi tentang halal," tambah dia.
Untuk dapat menggunakan fasilitas pencarian informasi halal, pengguna Blackberry berplatform BB 10 hanya perlu mengunduh konten Halal MUI melalui Blackberry Application World.
MUI menilai masyarakat sangat membutuhkan informasi cepat terhadap produk halal. Kebutuhan itu terjawab dengan semakin berkembangnya teknologi informasi pada perangkat bergerak.
" Pengembangan informasi halal melalui Blackberry diharapkan dapat menjawab tuntutan tersebut," ujar Hakim. (Ism)
Advertisement
IOC Larang Indonesia Jadi Tuan Rumah Ajang Olahraga Internasional, Kemenpora Beri Tanggapan

3 Rekomendasi Salt Bread Enak di Jakarta, Sudah Coba?

Komunitas InterNations Jakarta, Tempat Kumpul Para Bule di Ibu Kota

Lihat Mewahnya 8 Perhiasan Bersejarah Kerajaan Prancis yang Dicuri dari Museum Louvre

Hobi Membaca? Ini 4 Komunitas Literasi yang Bisa Kamu Ikuti


Tampil Cantik di Dream Day Ramadan Fest Bersama Beauty Class VIVA Cosmetics

Lihat Video Baut Kendur Thai Lion Air Saat Terbang yang Bikin Geger



IOC Larang Indonesia Jadi Tuan Rumah Ajang Olahraga Internasional, Kemenpora Beri Tanggapan


Komunitas InterNations Jakarta, Tempat Kumpul Para Bule di Ibu Kota