Dream - Pasien yang positif virus corona di Depok, Jawa Barat disebut tertular Warga Negara Jepang di sebuah kelab di Paloma Bistro, Hotel Des Indes, Menteng, Jakarta Pusat. Peristiwa itu disebut terjadi pada 14 Februari 2020.
Manajer Hotel Des Indes, Darmawiharto memastikan pasien positif corona dan temannya tersebut hanya pengunjung Paloma Bistro. Kedua orang tersebut tidak menginap di Hotel Des Indes.
Darmawiharto menegaskan, pihak Hotel Des Indes tidak akan menutup hotel untuk sementara, karena telah melakukan pengecekan properti dan kebersihan.
Hotel Des Indes lalu melakukan tindakan preventif dan precaution dengan menyediakan hand sanitizer, masker, menyosialisasikan sebaran virus corona. Hotel Des Indes, kata dia, juga melakukan kegiatan pembersihan secara rutin. (Foto: Deki Prayoga/Dream.co.id)
Hak Cipta © DREAM.CO.ID