Kini `Jilbab Hanna` Banyak Diburu Hijabers

Reporter : Ismoko Widjaya
Jumat, 1 Agustus 2014 13:30

Dream - Artis cantik Dewi Sandra sukses memerankan tokoh Hanna dalam sinetron Catatan Hati Seorang Istri atau CHSI. Tokoh Hanna yang sabar, menginpirasi muslimah yang setia menyaksikan akting Dewi Sandra.

Pengkhayatan Dewi memerankan sosok Hanna membuat sejumlah penonton larut dalam emosi. Fashion busana muslim yang dikenakan Dewi turut mencuri perhatian kalangan hijabers. Gaya busana Dewi yang simpel namun tetap modis membuat muslimah ingin mengaplikasikannya.

Gaya hijab yang kini tengah booming di kalangan masyarakat 'Jilbab Hanna'. Dengan kerudung simpel tanpa perlu merasa repot saat mengenakannya. Hal ini juga berdampak positif bagi sejumlah pedagang untuk memasarkan kerudung tersubut dengan nama 'Jilbab Hanna'. (Ism, Syarifah Aulia/Sumber: Kapanlagi.com)

Dewi Sandra sukses perankan sosok Hanna.

Hak Cipta © DREAM.CO.ID
{KLY_CONTEXTUAL}
Beri Komentar