Rumah Akan Dijual Usai Bercerai, Jonathan Frizzy: `Aku Mah Nggak Perhitungan`

Reporter : Amrikh Palupi
Selasa, 1 Maret 2022 06:20
Rumah Akan Dijual Usai Bercerai, Jonathan Frizzy: `Aku Mah Nggak Perhitungan`
Ini kata Jonathan Frizzy!

Dream - Jonathan Frizzy mengaku masih tinggal satu rumah dengan mantan istrinya, Dhena Devanka. Namun pria yang akrab disapa Ijonk ini menempati areal di dalam rumah yang berbeda dengan Dhena.

Meski telah resmi bercerai, Ijonk mencoba tetap berusaha santai menjalani hari-harinya dengan mengobrol bersama anak-anak kala mereka membutuhkannya.

" Masih (tinggal serumah) tapi beda area. Aku tidur sama anak-anak aku. (Ngobrol) khusus buat anak-anak sih," kata Jonathan Frizzy dikutip Dream dari Pagi Pagi Ambyar, Jumat 25 Februari 2022.

Jonathan Frizzy

Pria berusia 39 tahun ini menjelaskan keputusan untuk tetap tinggal sementara di satu atap bersama mantan istri dilakuan demi anak-anak. Selama ini, Jonathan merasaa memiliki hubungan yang sangat dekat dengan ketiga buat hatinya.

Hal ini dirasakannya karena anak-anak selalu menyambutnya dengan bahagia ketika pulang ke rumah. Namun ketika dianggap sudah siap, Jonathan berencana pindah ke rumah baru.

" Itu yang paling penting. Anak-anak tuh dekat banget sama aku. Kemana-mana berempat doang," kata Jonathan.

1 dari 7 halaman

Berencana Jual Rumah

Jonathan menegaskan rumah yang ditempati saat ini rencananya akan dijual. Hasil penjualan akan dibagi dengan mantan istrinya.

Namun sembari menunggu rumah terjual, dia dan mantan istri masih akan menempati kediaman tersebut.

Jonathan Frizzy dan ketiga anaknya

Foto : @ijonkfrizzy

" Kesepakatan kan Dhena yang minta buat pembagian. Ya aku orangnya nggak apa-apa, ambil aja jual-jual aja sampai berjalan. Aku mah orangnya nggak itung-itungan. Pasti mau nggak mau harus dibagikan," tuturnya.

Sumber : youtube.com

2 dari 7 halaman

Jonathan Frizzy-Dhena Devanka Resmi Bercerai, Kewajiban Nafkah Anak Rp30 Juta/Bulan

Dream - Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka resmi bercerai pada Kamis, 17 Februari 2022 Gugatan ibu tiga anak tersebut untuk mengakhiri pernikahannya dengan Jonathan dikabulkan Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

" Alhamdulillah gugatan kita dikabulkan," kata Risyad Rusdi kuasa hukum Dhena Devanka seperti yang dilansir dream dari kanal youtube Sambel Lalap.

Ingat Naomi Mantan Kekasih Sule? Lihat 8 Potretnya yang Makin Cantik dan ‘Hot’ Abis

Dalam keputusannya, hakim menetapkan Dhena Devanka mendapatkan hak asuh atas ketiga anaknya. Sementara Jonathan Frizzy diwajibkan untuk membiayai nafkah anak senilai Rp30 juta per bulan.

Biaya hidup yang harus ditanggung Jonathan untuk ketiga anaknya tersebut belum termasuk untuk pendidikan dan kegiatan. 

" Sebulannya Rp 30 juta ya, dengan kenaikan 10 persen per tahun," tutur Risyad.

3 dari 7 halaman

Dibebaskan Menemui Anak

 

 

Ijonk© © Instagram

Jonathan Frizzy juga tidak akan dilarang untuk bertemu ketiga anaknya. Dhena Devanka mengizinkan mantan suaminya itu untuk bertemu dengan anak mereka.

Anak Angkat dan Keluarga Rebutan Warisan, Ini Kata Kuasa Hukum Dorce Gamalama

" Kami tidak akan memutus tali silaturahmi. Bapak Jonathan bisa berkunjung kapan pun dia mau, karena mereka sepakat merawat anak-anak bersama," ujar Risyad Rusdi.

4 dari 7 halaman

Dhena Devanka Lega

 

Dhena© © Instagram

Sementara Dhena mengaku lega gugatan cerai akhirnya dikabulkan hakim. Proses yang cukup panjang, bahkan sampai aksi saling melaporkan satu sama lain, akhirnya telah selesai dijalani.

6 Fakta Mengejutkan Arnold Putra Desainer Indonesia Diduga Pesan Organ Tubuh Manusia

" Sudah lega pastinya karena itu sesuai dengan tuntutan kita," ucapnya.

5 dari 7 halaman

Dhena Devanka Sindir Jonathan Frizzy Beri Kado Ultah dengan Video Menuduh KDRT

Dream - Dhena Devanka menyindir suaminya telah memberikan kado ulang tahun berupa video yang mempermalukan dirinya dengan tuduhan melakukan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) menggunakan barbel. Dhena mengaku tak pernah berbuat hal yang dituduhkan paman Jonathan, Benny Simanjuntak, tersebut.

Menurut Dhena, foto yang diunggah Benny sebagai bukti adanya KDRT dalam pernikahannya tidak benar. Dia membantah telah menyerang Jonathan menggunakan barbel.

Ayah Rojak Ungkap Biaya Pernikahan Syifa Habis Rp5 Miliar, Semua Dibayarin Ayu Ting Ting

" Soal barbel itu hanya dipegang lho ya. Tapi nggak dipukulin," kata Dhena Devanka di Instagram Story.

6 dari 7 halaman

Balik Tuduh Perlakuan Lebih Parah dari Jonathan

 

 

dena© © instagram

Menurut Dhena, jika Jonathan benar dipukul menggunakan barbel, wajah suaminya tersebut seharusnya sudah hancur.

Bercerai, 4 Potret Terbaru Nadya Mustika yang Makin Kurus

" Ya kali saya memukuli kayak gitu. Sudah hancur dong mukanya mase," ucapnya.

Diakui Dhena jika foto yang digunakan Benny untuk menuduhnya melakukan KDRT diambil dari rekaman CCTV rumahnya. Peristiwa itu terjadi di tahun 2019.

Sebaliknya, Dhena menuduh perlakuan Jonathan terhadapnya justru lebih parah. Hanya saja, Dhena masih belum mau menunjukan bukti terkait tuduhannya tersebut.

" Apa yang dia lakukan lebih dari itu lho. Apa perlu aku keluarin videonya," kata dia.

7 dari 7 halaman

Sindir Sebagai Kado Ultah

 

dena© © instagram

Ibu tiga anak ini juga merasa kecewa dengan sikap sang suami yang tega melayangkan tudingan KDRT kepadanya. Dengan nada menyindir, video berisi tuduhan KDRT itu sebagai kado ulang tahun dari suaminya.

Lahirkan Anak Pertama, Intip Momen Perjalanan Kehamilan Nadine Chandrawinata

" Makasih buat kado ulang tahunnya papa bear kesayangan. Kamu sungguh suami luar biasa dan hebat!. Salah apa sampai diperlakukan seperti ini, dipermalukan sebegininya?" tutur dia.

Diakhir postingannya, Dhena akan mengalah dan tak mau umbar aib rumah tangganya demi anak-anaknya.

" Selama ini sata diam mencoba untuk menutupi semya karena gak mau anak-anak terluka. Saya mundur teratur lah. Toh saya menggugat biar akmu bahagia bersamanya," ucap Dhena.

Beri Komentar