Nagita Slavina (Foto : @raffinagita171)
Dream - Nagita Slavina memiliki impian sekaligus khayalannya dari dulu yang belum tercapai. Istri Raffi Ahmad ini bermimpi memiliki mal.
" Aku dari dulu cita-cita-citanya ini hanya khayal-khayal babu aja ya pengen punya mal," kata Nagita Slavina dikutip Dream dari YouTube TS Media, Selasa 18 Mei 2021.
Wanita yang sedang hamil anak kedua ini menjelaskan alasannya punya impian ingin memiliki mal. Gigi mengaku suka berlama-lama di mal. Bahkan aroma mal, wanita yang akrab disapa Gigi ini sangat suka.
" Karena aku tuh senang banget di mal. Aku suka, cinta mal. Kalau bisa aku sampai malam tuh di mal aku tuh suka banget. Aku tuh suka aja kaya bau wanginya di mal," kata Gigi tersenyum.

Saking cintanya dengan mal, gigi mengaku setiap berpergian atau traveling menginap di hotel yang memiliki mal atau tidak jauh dari mal.
" Kalau misalnya pergi kemana pun juga kalau lagi traveling aku selalu cari hotel yang ada malnya kalau bisa karena aku suka di mal atau kalau nggak yang dekat lah. Biar bisa jalan kaki (ke mal)," tutur Gigi.
Gigi mengatakan kalau proses pembuatan mal ternyata tidak mudah. Sebab, ia hanya berpikir kalau mal itu dengan semua isinya milik yang punya mal.
Tapi pada kenyataannya isi dari mal itu milik orang lain yang mau menyewa dalam mal.
" Tapi aku (buat) mal kan nggak gampang, ribet. Kalau dulu khayal-khayalnya waktu dulu nggak ngerti kalau isinya punya talent," ucapnya.
Sumber : youtube.com
Dream - Nagita Slavina membagikan hampers kelas sultan ke seluruh pegawai Rans Entertaiment. Jika hampers biasanya berisi makanan, wanita yang akrab disapa Gigi itu memberikan hampers berupa air minum 1 galon, uang tunai, celana, tas sampai ponsel terbaru dan sepatu.
Ibu Rafathar Malik Ahmad ini pun sudah menyiapkan sekitar 50 hampers yang dimasukan ke tas bertuliskan logo Rans bergambar Raffi Ahmad, Rafathar dan Nagita Slavina.
© © Hampers Rans Entertaimen
" Langsung bawa pulang aja biar nggak numpuk. Oke guys jadi semuanya nanti pada bawa galon mineral terus ini ada hampers juga dibawa masing-masing satu," kata nagita Slavina dikutip Dream dari YouTube Rans Entertaiment, Selasa 11 Mei 2021.
Gigi menyebut dari sekian banyak tumpukan di dalam hampers terdapat doorprize berisi handphone.
" Nah ini buat yang beruntung nih di dalamnya ada ekstranya nih. Tapi nggak tahu yang mana yah. Ambil-ambil," ucap Nagita.
" Bu makasih bu yah," kata karyawan.
© © Hampers Rans Entertaiment
Saat membuka isi hampes, tampak beberapa karyawan mendapatkan ponsel baru. Tapi yang paling mengejutkan adalah ponsel terbaru iPhone 12 yang harganya mencapai Rp20 juta.
" Aku dapat handphone. Dapet handphone iPhone 12. Makasih rezeki anak soleh. Alhamdulillah cuma di Rans hampersnya iPhone 12. Makasih mbak Gigi A' Raffi. I love you," kata seorang karyawan.
© © Hampers Rans Entertaiment
Selain handphone, ada beberapa karyawan yang mendapatkan celana, sepatu futsal sampai uang tunai.
" Boy dapet duit boy," kata karyawan girang.
Sumber : youtube.com
Dream - Nagita Salavina memborong baju-baju murah di online shop. Harganya kisaran Rp40 ribuan sampai Rp100 ribuan. Istri Raffi Ahmad itu juga menunjukkan baju-baju yang dia beli di channel YouTube Rans Entertaiment.
Tak hanya menunjukkan, wanita yang sedang hamil anak ke dua itu juga mencoba baju-baju tersebut. Wanita yang akrab disapa Gigi itu lalu menunjukkan baju mulai dari daster, outer, celana, sampai gamis.
" Hai guys jadi kemarin aku bilang sama anak-anak kantor supaya cariin aku kurang lebih empat harganya Rp600 sudah semuanya. Katanya sih barangnya sudah datang. Lala tolong barangnya," kata Nagita Slavina.
Selesai membuka satu-persatu pakaian yang dibeli, Gigi lalu mencobanya. Ia bergaya di depan kamera sembari menjelaskan baju yang dipakai. " Oke kalau gitu aku cobain dulu," kata Gigi.
© © Nagita Slavina dan Lala
Penampilan Nagita Slavina pakai baju-baju murah ini mendapatkan pujian dari Lala pengsuh Rafathar Malik Ahmad. Lala mengatakan penampilan bosnya tetap terlihat mewah meski memakai baju murah.
" Kalau ibu pakai baju mahal kelihatan mahal. Pakai baju murah kelihatan mewah. Kalau kita pakai baju mahal kelihatannya b aja (biasa saja). Pakai baju yang murah, lebih b aja," puji Lala membuat Nagita salah tingkah.
Gigi lalu meminta Lala mencoba salah satu bajunya dress tanpa lengan dengan motif leopard seharga Rp140 ribu. Dress tersebut dilengkapi outer yang motifnya juga senada.
© © Nagita Slavina dan Lala
Saat mencoba, Lala mengatakan tidak cocok karena terlihat biasa saja. berbeda saat dipakai oleh Gigi yang tampak mewah.
" Emang beda. Mohon maaf saudara-saudara tadi dipakai Bu Gigi terlihat elagan, mewah nan indah kenapa akai Lala B aja," kata Lala tertawa.
Video tersbeut pun langsung dikomentari warganet. Mereka sependapat dengan ucapan Lala.
" Emang beda yaa. Mau pakek baju murah/ mahal pun di pake nagita slavina. Tetep good," kata akun Tio Tiyo.
" Mbak Gigi Meskipun Pakek Baju 35rupiah Tetep Terlihat Elegan..," tulis akun Amin Comel.
" Sumpah pas dipake gigi itu kayak baju mahal ber merk loh, pleasing to my eyes gituh asli," kata akun Fian pedre.
Sumber : youtube.com
Dream - Semenjak hamil hidung Nagita Slavina sangat sensitif. Bahkan dia sempat menolak tidur bareng Raffi Ahmad karena menganggap Raffi Ahmad bau.
Padahal kata Raffi, dia sudah mandi tiga kali. Namun Nagita teteap protes dan bilang dirinya bau.
" Aku udah tiga kali mandi, jadi kepala aku udah teng teng tengan. Aku lagi kurang tidur juga," kata Raffi Ahmad dalam tayangan Janji Suci Trans Tv.
Mendengar Raffi seperti itu, Nagita SLavina malah menangis. Dia kecewa Raffi tak menuruti perminatannya untuk mandi lagi.
" Kamu kok gitu orang aku cuma minta mandi doang," ucap Nagita.
© © Youtube
Raffi kesal sudah tiga kali mandi namun Nagita masih bilang dia bau badan.
" Kok malah nangis sih. Ya udahlah sayang masa aku disuruh mandi terus, kan sudah tiga kali," tutur Raffi Ahmad.
" Ya bau, gimana bau. Mandinya yang bener," timpal Nagita Slavina.
Sampai akhirnya Raffi mencari akal, dia mengoles leher tangan dan bajunya dengan minyak telon, agar Nagita merasa tidak kebauan lagi dekatnya.
Raffi menganggap apa yang dialami Nagita itu hanya bawaan sedang hamil.
" Bawaan hamil kali ya," ucap Raffi.
© © Youtube
Dan benar saja saat ayah dari Rafathar itu kembali mendekati sang istri, Nagita begitu senang. Nagita pun langsung memeluk Raffi Ahmad.
" Wangi enak? Yang bener? Dede bayi ini mamah kamu eror yah. Ini bukan minyak wangi, ini minyak telon. Aku udah paham nih, dia antara ngidam sama penciumannya udah sensitif," kata Raffi Ahmad
Dream - Hobi Nagita Slavina yang gemar belanja barang branded membuat Raffi Ahmad bereaksi. Dalam video cuplikan yang terlihat dalam akun gosip @mak_inpoh, Raffi terihat marah kepada istrinya karena terlalu sering belanja barang mahal.
" Belanja lo kira-kira lo. Pakai otak jangan pakai dompet. Mikir nggak, cari duit susah," kata Raffi Ahmad.
Tak terima dengan tuduhan tersebut, Nagita membela diri. Wanita yang biasa disapa Gigi itu mengatakan semua belanjaan tersebut dibeli dari uangnya sendiri, bukan meminta uang dari Raffi.
" Emang kenapa kalau gue belanja, gue minta sama lo?" ujar Nagita Slavina.
© © Dream.co.id
Namun Ayah dari Rafathar Malik Ahmad ini tetap menasihati Nagita agar berhemat dan menabung uangnya yang dimilikinya.
" Suka-suka gue, emang gue minta-minta elo?" celetuk Nagita dengan sewot.
Tak terima dengan jawaban Nagita, Boss Cilegon Rans FC ini pun mengingatkan Nagita untuk berhemat meski memiliki uang banyak. Karena uang yang digelontorkan Nagita cukup banyak saat belanja.
" Eh lo tapi tetep dong nggak boleh boros-boros. Ngapain lo beli tas ratusan juta, lo nggak mikir lo? Mending disumbangin," ucap Raffi Ahmad.
Nagita Slavina menuding suaminya itu sok tahu sampai menyebut tas-tasnya seharga ratusan juta rupiah.
" Lo sok tahu banget, gue beli tas ratusan juta. Emang lo tahu?" timpal Nagita Slavina.
Dream - Bagi-bagi THR merupakan salah satu kegiatan yang biasa dilakukan saat lebaran. THR biasanya dibagikan kekika bersilaturahmi dengan sanak saudara. Artis Nagita Slavina pun turut membagikan THR kepada kerabat dekatnya.
Pada foto yang diunggah oleh akun instagram @fashion_nagitaslavina, istri Raffi Ahmad tersebut tampak membagikan THR kepada beberapa kerabat yang datang bersilaturahmi ke rumahnya. Pemain film 'Dealova' tersebut tampak santai dalam baluran kaus motif garis berwarna oranye.
© © Instagram @fashion_nagitaslavina
Perempuan yang akrab disapa Gigi ini ditemani oleh sang suami saat membagikan THR. Sambil menenteng rangkaian dompet warna-warni, pemain film 'Dealova' tersebut tampak antusias membagikan THR tersebut. Rangkaian dompet berbentuk pouch tersebut terdiri dari enam warna cerah yang terlihat seperti pelangi.
Dompet warna-warni tersebut berasal dari brand milik desainer Inggris Anya Hindmarch. 'Filing Cabinet Pouch' terbuat dari bahan nilon serta kulit. Tanpa motif, dompet tersebut hanya dihiasi dengan detail berwarna emas. Tampak seperti dompet pouch kebanyakan, namun fashion item tersebut dibanderol dengan harga £325 atau Rp6,5 juta.
Harganya yang mencapai jutaan rupiah sontak mengundang banyak komentar menggelitik dari netizen. Banyak yang memuji tampilan dompet tersebut, namun ada juga yang mengatakan dompet yang ditenteng Nagita ini seperti dompet yang dijual di pasar.
" Warnanya lucuuuuu tp harganya sereeeemmm," ujar @pipitaprilianda
" Lucuuuu, tapi harganya ga lucu," tutur @jinhitfans
" Di pakenya cuma sekali, gwe yakin tahun depan udah ganti lagi. Barangnya lucu, cuma harga nya yang gak lucu," komentar @dion_ankker
" Ni dompet kaya dipasar tapi beda harga:” tambah @dzkyaaa_
Advertisement