Keluarga Maia Estianty (Foto :@alghazali7)
Dream - Abdul Qodir Jaelani atau Dul bercita-cita buat menikah muda. Dul pun meminta restu kepada Maia Estianty agar diperbolehan untuk menikah muda.
" Kemarin tiba-tiba (tunjuk Dul) minta izin nikah. Gimana El tuh Dul," tanya Maia Estianty kepada El Rumi, kakak Dul, dikutip Dream dari YouTube Maia ALELDUL TV, Rabu 19 Mei 2021.
" Nggak tahu aku dari London nggak tahu apa-apa," kata El tertawa.
Maia lalu bertanya kepada putra sulungnya Al Ghazali seandainya adiknya Dul melangkahinya untuk menikah lebih dulu. Al awalnya sempat terdiam tampak sedang berpikir.

Ia lalu bertanya soal mitos akan lama menikah jika adik bungsunya melangkahinya menikah.
" Aduh banyak yang bilang kayaknya nanti bakalan lama nikah, benar nggak?" kata Al Ghazali.
" Enggak," jawab Maia.
" Cuman mitos aja berarti. Kalau mitos sih nggak apa-apa," jawab Al Ghazali.
Maia kembali menegaskan kepada Al dan El soal Dul ingin menikah lebih dulu. Keduanya pun setuju jika Dul mau menikah lebih cepat dari mereka.

" Al setuju," tanya Maia.
" Setuju, setuju banget," jawab Al.
" El," tanya Maia.
" Setujulah, asal Dul senang saja nggak apa-apa," jawab El. (mut)
Sumber : youtube.com
Dream - Postingan Al Ghazali di akun instagram mendadak bikin warganet serta penggemarnya heboh, sekaligus khawatir.
Kakak El Rumi dan Dul Jaelani itu mengunggah foto warna hitam saja. Belum lagi caption yang dituliskannya langsung menimbulkan tanda tanya besar.
Putra sulung Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu menuliskan kalau dirinya telah selesai.
" I'M DONE!!!," tulis Al pada postingannya itu.
Postingan itu kemudian diunggah akun gosip Lambe Turah pada Sabtu 16 Januari 2012. Sontak langsung ramai komentar warganet dan penggemar Al.
" Wuaduuh. Ada apanehhh. Kira kira kenapa yaksss babang kesayangan Minceu kok ngepost kaya gini?," tulis Lambe Turah.
Netizen pun bertanya-tanya hingga jadi berpikir yang tidak-tidak. Semoga saja tidak ada apa-apa yah.
Dream - Dul Jaelani menunjukkan bakat aktingnya dalam film perdana berjudul 'Dear Imamku' yang belum lama dirilis. Beradu akting dengan Tissa Biani, film pertama Dul pun mendapat dukungan dari keluarga tercinta.
Dukungan terhadap debut akting Dul di layar lebar itu tampak dalam postingan foto yang diunggah sang kakak, Al Ghazali. Pada foto yang diunggah di akun Instagram, Al terlihat menghadiri pemutaran film perdana Dul. Tak sendiri, Al hadir bersama Ahmad Dhani, Mulan Jameela serta Safeea.
© © Instagram @Alghazali7
" Selamat untuk Dul & Tisa atas film terbarunya & film perdana nya Dul “ Dear Imamku” Bangga dengan kalian, film yang sangat menyentuh. Sukses buat kalian semua!" tulis Dul dalam keterangan fotonya.
Namun foto yang diunggah Al ini malah membuat netizen salah fokus. Mereka menyorot pose Mulan Jameela yang seakan-akan belum siap untuk di foto.
Gaya pose Mulan yang tampil dalam busana serba hitam ini pun mengundang banyak komentar netizen.
" Ett itu ada yang belom siap foto," ujar @newy0rkerz
" Apa blm siap dipoto atau bagai mn ya," tutur @angelinaapriliaro
" Waduh fotonya blm siap tu," komentar @dwikicitraagesti
" Al tau aja kalo upload poto mulan yang jelek sendiri," tambah @raraurorachel
Dream - Karakter Ahmad Dhani yang dinilai banyak sebagai orang yang keras dan tegas ternyata membuat sebagian orang takut jika bertemu suami Mulan Jameela tersebut. Namun dalam kehidupan nyata, Mulan mengatakan jika suaminya itu justru memiliki sifat yang humoris.
Sifat asli Ahmad Dhani, dibongkar Mulan dalam akun instagramnya. Bermula kala Mulan menceritakan sesi pemotretan dengan gaya India oleh fotografer profesional, Rio Motret.
" Mau cerita dikit gimana pertama kali @riomotret @rama_jee @doleytobing dan @kainsarijakarta ketemu sama bapak yang satu ini @ahmaddhaniofficialSetelah aku sampe duluan untuk make up, 2 jam kemudian zeyenkku sampe studio Rio. Dan seketika situasi jadi awkward dan sunyiii. Sumpah muka mereka TEGANG BANGET," kata Mulan Jameela.
© © Instagram
Mulan menyadari tim make up dan fotografer tegang setelah melihat Dhani. Momen itu memang menjadi kali pertama mereka bertemu dan belum mengenal sosok asli mantan suami Maia Estianty itu.
" Kayanya mereka kemakan sama ketegangan cerita lelakiku yang lumayan KERAS saat menyampaikan sesuatu yang menurut dia yakini benar," ucap Mulan.
Sampai salah satu tim wardrobe meminta Mulan untuk menyampaikan ke Ahmad Dhani mengenai konsep busana yang digunakan. Tim wardrobe itu mengaku tak berani memberitahukan langsung ke suaminya.
" Sampe @doleytobing minta tolong aku bilang sama zeyenkku untuk ganti celana sesuai konsep. ??????????????????Dipikir zeyenkku itu sekaku kanebo kering dan sedingin gunung es. mungkin yaaaakk," ucap Mulan.
Padahal kata ibu empat anak ini, justru Dhani memiliki sifat humoris yang memang tak pernah disangka-sangka oleh orang lain.
" Padahal asliiikknya dia pelawakkk dan lenturrr loohh. Dan waktu Rama bilang kalo dia ga perlu make up, dia malah minta di make up-in.Tuuhhh khaaann," katanya.
Hingga suasana yang tadinya tegang menjadi cair, karena kata Mulan, Ahmad Dhani terus berguyon. Pandangan tentang sosok keras Dhani yang selama ini dilihat teman-temannya juga langsung sirna.
" Sampe tiba lah sesi futu2..Tau2 zeyenkkuu ngomong nyeleneh yang bikin ketawa. Dan makin lama makin banyak banyolan dari dia. Dan Alhamdulillah suasana pun cairrr..Bener2 ya istilah “ tak kenal maka tak sayang," imbuh dia.(sah)