© MEN
Dream - Maia Estianty ternyata tak mematok kriteria tertentu untuk calon menantunya. Dia membebaskan Al, El, dan Dul, untuk menentukan pasangan mereka.
" Bebas aja, karena kan yang hidup mereka," kata Maia Estianty dalam channel YouTube The Hermansyah A6.
Meski begitu, Maia tetap memperingatkkan anak-anaknya untuk mendapatkan calon istri yang baik. Syarat untuk calon menantu Maia harus punya nama yang baik. " Cuma memang kalau namanya di luar sana jelek, ya aku enggak mau," ungkap Maia.
Bagi Maia, yang penting anak-anaknya hidup bahagia dengan pasangan mereka kelak. " Aku setuju semua asal anak-anak happy sih," ungkap Maia.
Meski demikian, bukan berarti Maia lepas tangan begitu saja. Dia tetap memberikan arahan kepada anak-anaknya untuk mendapatkan istri yang baik.
" Sama sekali bebas, tapi memang aku kasih pengarahan. Misal, kalau cewek perhatian sama kamu suka beliin makanan, kamu juga harus beliin dia dong. Semacam gitu aja," tutur Maia.
Dream - Dul Janelani terlihata semakin lengket dengan Tissa Biani Azzahra. Putra mantan pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu kerap mengunggah momen mesra bersama Tissa ke Instagram.
Terbaru, Dul mengunggah foto sedang bergandengan tangan. Dul memang tak memperlihatkan wajah, tapi banyak yang menduga tangan yang digenggam Dul itu Tissa Biani.
Dugan itu diperkuat oleh komentar sang bunda, Maia Estianty, yang membuat heboh warganet. Dul juga memberikan kalimat romantis pada caption foto tersebut.
" Ketika kita menemukan seseorang yang keunikannya sejalan dengan kita, kita bergabung dengannya dan jatuh ke dalam suatu keanehan serupa yang dinamakan cinta," tulis Dul Jaelani.
Unggahan Dul langsung ramai dikomentari warganet. Maia pun menyebut putranya sebagai budak cinta alias bucin.
" Bucin Bucin," tulis Maia.
" @maiaestiantyreal #SemakinTuaSemakinBahagia," balas Dul.
" @duljaelani semoga dimudahkan untuk segera dihalalkan, Aamiin," tulis @kallistaazahra.
" @maiaestiantyreal kalo nggak bucin , bukan cinta namanya bunda," tulis akun @2sedjoli.
Dream - Al Ghazali mengaku hubungannya dengan Alyssa Dagusie mulai melangkah ke jenjang yang lebih serius. Sulung dari pasangan Maia Estianty dan mantan suaminya, Ahmad Dhani ini bahkan sudah berencana menikahi kekasihnya itu.
Untuk menunjukan keseriusan tersebut Al mengaku sudah meminta izin kepada orang tua Alyssa meski belum sepenuhnya mengajukan lamaran.
" Kamu serius ya sama Alyssa? ngelamar sudah?," tanay Maia Estianty dalam chanel yputube Al El Dul Tv.
" Serius Alhamdulillah, beneran. Ngelamar belum cuma udah izin sama papahnya," ujar Al.
Mendengar jawaban sang putra, Maia pun penasaran kapan rencana Al menikah dengan Alyssa, mengingat saat ini Alyssa masih menempuh pendidikan di Paris.
" Alyssa kan lulus kuliah tahun depan, nikahanya jadi kapan? tahun depan apa dua tahun lagi atau 3 tahun setelah lulus kuliah," tanya Maia.
Kakak dari Dul dan El itu menargetkan bisa menikahi Alyssa saat usianya 25 tahun. Mendengar jawaban itu, Maia mengaku tak sabar untuk memiliki seorang menantu.
" Yes Maia Estianty mau jadi mertua," kata Maia girang.
Advertisement
Serunya Pengalaman Festival Musik yang Jadi Jembatan ke Generasi Muda
Jepang Butuh 400 Ribu Tenaga Kerja Tiap Tahun, Peluang Pekerja Migran Makin Besar
Ultah ke-3, Finally Found You! Rilis The Ultimate Concentrates
Foto Nisya Ahmad Kecil Mirip Banget Lily, Netizen: Memang Sudah Takdir
Erica Carlina Dilamar DJ Bravy di Atas Panggung, Auto Banjir Ucapan Selamat
Dugaan Adanya Meteor Melintas di Langit Hingga Jatuh di Cirebon