Cinta Laura
Dream - Cinta Laura cukup aktif membagikan kegiatannya ke sosial media, termasuk saat di bulan Ramadan. Dia membuat konten apa saja kegiatan yang dilakukan selama satu hari penuh mulai dari sahur hingga berbuka puasa.
Dalam video yang diunggah ke Instagram, Cinta menunjukkan aktivitasnya dari bangun tidur pukul 03.35 pagi kemudian lanjut untuk sahur.
Ia memulai sahur dengan minum satu gelas air lemon. Untuk makanannya, Cinta membuat roti gandum yang dilapisi telur dadar.
© instagram
Setelah sahur, Cinta kembali tidur dan pukul 9 pagi sudah bersiap untuk bekerja. Pada pukul 17.30, Cinta selesai bekerja dan pulang ke rumah untuk berbuka puasa.
Untuk menu buka puasa, Cinta memilih nasi merah dan dada ayam.
© instagram
Video ini langsung disorot terutama melihat menu sahur yang disantap Cinta Laura.
" Kalo saya mungkin jam 6 sdh lapar lagi kalo sahurnya menunya Cinta Laura," kata akun lettyfreya.
" kak? makan segitu donk bs nahan laper ya? 😂 pantesan langsyingnya awet bgt,. keren sie,." sahut akun nurul_ina.
" Sahur minum Lemon Peras...kalo gw Pagi2 Asam Lambung Naik sampe Pupil mata kayanya," kata akun lutfie_rizal.
Dream - Cinta Laura dikenal sebagai aktris yang memiliki jiwa sosial tinggi. Selain membangun sekolah untuk anak-anak kurang mampu, artis kelahiran 17 Agustus 1993 itu belum lama ini membantu lima anak kurang mampu di Jember, Jawa Timur.
Bantuan itu diberikan setelah Cinta sering melihat iklan donasi yang bermunculan di sosial media. Dia melihat seorang anak laki-laki yang ke sekolah tanpa menggunakan sepatu.
" Kalau aku enggak tahu kenapa yang sering tayang di sosmed adalah iklan-iklan untuk berdonasi kepada orang-orang yang kurang mampu. Jadi pas suatu hari aku buka sosmed dan ada anak namanya Habib dari Jember, sepatul solnya udah kepas dia ke sekolah nyeker," kata Cinta Laura dalam tayangan Ketawa Itu Berkah.
© instagram
Hati Cinta Laura pun tergerak untuk membantu. Dia bergegas menghubungi salah satu yayasan untuk membantu menyalurkan bantuannya itu.
" Dia punya ibu yang jualan ubi 3 biji Rp2 ribu, jadi mereka penghasilannya di bawah Rp10 ribu setiap hari. Rumahnya disebelah kandang sapi. Akhirnya aku kontak yayasan di Jember dan mereka bilang ada 50 anak yang nasibnya kayak Habib. ditanya mau temuin semuanya enggak? aku bilang temuin 5 dulu, akhirnya ketemu 5 anak," ungkap Cinta Laura.
Dari masing-masing latar belakang anak-anak itu memang berasal dari keluarga kurang mampu. Cinta akhirnya membantu membelikan peralatan sekolah hingga mainan.
" Akhirnya aku ingin memberikan memori ke mereka yang enggak akan pernah mereka lupakan. Kita belanja di sebuah mal dimana aku membelikan mereka wardrobe baru," ucap Cinta.
Bukan cuma itu, Cinta juga membukakan rekening baru untuk kelima anak tersebut yang uangnya bia dipakai setelah berusia 17 tahun.
" Semuanya aku bukain rekening bank yang mereka enggak boleh sentuh sampai umur 17 tahun supaya saat mereka lulus SMA nanti uangnya bisa untuk usaha atau untuk lanjut kuliah. Jadi aku berikan mereka tabungan sejak dini supaya mereka masa depannya memiliki opsi yang banyak," ungkapnya.
Doa Sewaktu Kendaraan Mulai Bergerak serta Keutamaan Jika Mengamalkannya
Rapi dan Cetar, Trik MUA Pasang Fake Eyelashes Rapi di Mata Oriental
Airport Style Nagita, Pakai Kaus Oblong Sambil Geret Koper Rp259 Juta
Jenita Janet Rela Kehilangan Pekerjaan Usai Berhijab: Saya Ikhlaskan karena Hidup Lebih Tenang
Tetap Memikat, Makeup Pengantin dengan Lipstik Nude
Manfaat Sholawat Nariyah dan Bacaannya yang Sangat Baik Diamalkan setelah Sholat Fardhu
Viral Gadis Garut Dinikahi Oppa Korea yang Tampan, Keluarga Pria Alami Culture Shock Saat Resepsi!
Resep Risol Bihun Rendah Kalori, Cocok untuk yang Sedang Diet
Angga Wijaya Pamer Pas Foto Siap Menikah, Komentar Saipul Jamil Bikin Salfok
Ahn Jaehyun Comeback Jadi Dokter Tampan di 'The Real Has Come'